Tumbang 2-0 Atas CHAN, PSM Makassar Gagal Amankan Final ACC
RAKYAT.NEWS, JAKARTA – Tekanan tinggi sejak menit awal menjadi kunci kemenangan Cong An Ha Noi (CAHN) FC atas PSM Makassar dalam leg kedua semifinal ASEAN Club Championship (ACC) 2024/2025, Rabu (30/4/2025) malam di Stadion Hang Day, Hanoi, Vietnam. Kekalahan 0-2 dari wakil Vietnam itu membuat langkah PSM terhenti, dengan agregat akhir 1-2 untuk keunggulan CAHN.
Laskar Pinisi datang ke Hanoi dengan bekal kemenangan tipis 1-0 di leg pertama. Namun, dominasi CAHN sejak peluit awal memaksa anak asuh Bernardo Tavares bermain bertahan hampir sepanjang laga.
Pertahanan solid PSM akhirnya runtuh di babak kedua. Gol pertama tuan rumah dicetak Hugo Gomes lewat tembakan keras di menit 48, memanfaatkan kemelut di depan gawang usai situasi sepak pojok. CAHN menggandakan keunggulan pada menit 60 lewat sepakan kaki kiri Bui Hoang Viet Anh dari dalam kotak penalti, membuat agregat berbalik menjadi 2-1.
Sepanjang pertandingan, CAHN tampil menekan dengan permainan cepat dan efektif, mengeksploitasi sisi sayap pertahanan PSM. Di babak pertama saja, PSM harus menghadapi gelombang serangan tanpa henti. Meski mampu menahan imbang 0-0 hingga jeda, dominasi CAHN sulit dibendung.
Kiper PSM, Reza Arya tampil impresif di bawah mistar dengan beberapa penyelamatan penting, termasuk menggagalkan peluang emas Alan, Vitao, dan Nguyen Quang Hai. Namun, lini pertahanan PSM yang terus ditekan akhirnya kewalahan setelah turun minum.
PSM mencoba merespons ketertinggalan dengan memasukkan sejumlah pemain pengganti seperti Abdul Rahman, Ricky Pratama, dan Mufli Hidayat. Peluang emas sempat hadir lewat sundulan Abdul Rahman pada menit 70, namun kiper CAHN Filip Nguyen tampil sigap menepis bola.
Upaya untuk mengejar ketertinggalan terus dilakukan, namun permainan direct yang diterapkan di menit-menit akhir gagal menembus pertahanan solid CAHN. Sementara CAHN justru nyaris menambah keunggulan lewat tembakan Viet Anh dan Vitao.
PSM harus menelan pil pahit meski sempat di atas angin usai leg pertama. Laga ini sekaligus mengakhiri kiprah mereka di kompetisi Asia musim ini, setelah sempat mencatatkan catatan impresif di fase sebelumnya.
CAHN FC pun melaju ke babak final ACC 2024/2025, sementara PSM Makassar harus kembali fokus menatap kompetisi domestik. Hasil ini menjadi pelajaran penting bahwa keunggulan tipis di kandang belum cukup aman ketika bermain tandang menghadapi tekanan publik lawan.

Tinggalkan Balasan