Prabowo : Indonesia Dukung Penuh Thailand Jadi Anggota BRICS
RAKYAT NEWS, JAKARTA – Presiden Indonesia, Prabowo Subianto, mengungkapkan kesiapan Indonesia untuk mendukung Thailand dalam upayanya menjadi anggota BRICS
“Tentang BRICS, Indonesia mendukung penuh usaha Thailand untuk menjadi anggota BRICS, dan kami akan membantu untuk memfasilitasi masalah tersebut,” kata Prabowo usai pertemuan bilateral dengan Perdana Menteri Thailand Paetongtarn Shinawatra di Government House, Bangkok, Senin (19/5).
Saat ini, Indonesia adalah satu-satunya negara anggota penuh BRICS dari Asia Tenggara sejak perluasan forum ekonomi tersebut pada tahun 2023. Indonesia resmi menjadi anggota penuh BRICS pada 6 Januari 2025.
BRICS sendiri adalah kelompok ekonomi yang terdiri dari negara-negara berkembang, dengan nama yang merupakan singkatan dari Brasil, Rusia, India, dan China, negara-negara yang pertumbuhannya dianggap mampu menantang dominasi negara-negara G7.
Blok ini didirikan pada tahun 2009 oleh Brasil, Rusia, India, dan China, sementara Afrika Selatan kemudian bergabung. Pada tahun lalu, BRICS juga menerima anggota baru, yaitu Mesir, Ethiopia, Iran, dan Uni Emirat Arab.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan