Asmo Sulsel Gandeng PSM Gelar Coaching Clinic Futsal di SMAN 1 Gowa
RAKYAT.NEWS, GOWA – PT Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pengembangan bakat generasi muda, khususnya di bidang olahraga, melalui gelaran event “Honda Student Star” yang berlangsung di SMAN 1 Gowa, Selasa (20/5/2025).
Kegiatan ini menghadirkan sesi spesial berupa coaching clinic yang menggandeng tim dari klub sepak bola profesional PSM Makassar.
Sesi coaching clinic ini diperuntukkan bagi klub futsal SMAN 1 Gowa, yang dikenal dengan nama “Salis”. Turut hadir memberikan pelatihan langsung adalah asisten pelatih PSM Ahmad Amiruddin dan penjaga gawang PSM Reza Arya Pratama. Keduanya membagikan ilmu dan pengalaman dalam bermain sepak bola profesional kepada para anggota klub futsal sekolah tersebut.
Dalam sesi pelatihan, peserta diajak mengikuti berbagai permainan teknik dasar sepak bola, seperti heading, juggling, hingga ball control. Para anggota klub Salis dibagi menjadi tiga tim dan mengikuti estafet teknik yang dipandu langsung oleh Ahmad dan Reza. Sebelum permainan dimulai, kedua perwakilan PSM tersebut memberikan pengarahan dan contoh teknik secara langsung.
Keseruan semakin terasa saat permainan berlangsung. Antusiasme peserta terpacu oleh atmosfer kompetitif yang dibalut canda tawa dan sorakan penonton.
Untuk menambah tantangan, setiap tim yang kalah dalam sesi tertentu harus menjalani hukuman ringan berupa 10 kali push-up, yang disambut dengan semangat dan sportivitas tinggi oleh para siswa.
Pelatihan singkat ini tidak hanya menjadi ajang pengembangan kemampuan, tetapi juga membangun semangat kerja sama tim dan nilai sportivitas. Di akhir sesi, Ahmad Amiruddin mengajak para peserta merefleksikan pelajaran yang diperoleh, tidak hanya dari aspek teknis, tetapi juga mentalitas dan disiplin dalam berolahraga.
“Bermain sepak bola itu juga merupakan bakat. Memang, tujuan adanya event ini pun untuk mendukung para siswa dalam mengembangkan bakatnya. Oleh karena itu, kami mengajak PSM sebagai klub bola profesional untuk memberikan sesi latihan kecil-kecilan pada klub Salis dari SMAN 1 Gowa ini,” ujar Kresna, Marketing Manager Asmo Sulsel.

Tinggalkan Balasan