Perkuat Layanan Pertanahan, Kantah Jeneponto Gelar Sosialisasi dan Koordinasi Bersama Notaris se-Kabupaten Jeneponto
RAKYAT NEWS, JENEPONTO — Kantor Pertanahan Kabupaten Jeneponto terus melakukan penguatan kolaborasi dan peningkatan kualitas pelayanan pertanahan melalui kegiatan Sosialisasi dan Koordinasi bersama Notaris se-Kabupaten Jeneponto. Kegiatan ini dilaksanakan pada Kamis, 20 November 2025, bertempat di Ruang Rapat Kantor Pertanahan Kabupaten Jeneponto.
Acara tersebut dipimpin langsung oleh Andi Besse Tenri Adjeng, S.H., M.Kn., Kepala Seksi Penetapan Hak dan Pendaftaran, yang menegaskan pentingnya peran notaris sebagai mitra strategis dalam memastikan layanan pertanahan berjalan tertib, cepat, dan sesuai ketentuan.
Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh notaris yang bertugas di Kabupaten Jeneponto, yang secara aktif ikut berdiskusi dan menyampaikan masukan terkait pelaksanaan layanan pertanahan di lapangan. Forum ini menjadi ruang penting untuk memperkuat koordinasi, menyamakan pemahaman regulasi, serta mengidentifikasi kendala yang sering muncul dalam proses pelayanan.
Dalam pemaparannya, Andi Besse Tenri Adjeng menyampaikan bahwa harmonisasi data dan standarisasi prosedur antara Kantah dan notaris merupakan kunci utama dalam memberikan kepastian hukum serta meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.
“Kami ingin memastikan bahwa setiap proses pertanahan berjalan lebih efektif, transparan, dan akuntabel. Kerja sama yang baik dengan para notaris merupakan bagian penting dari upaya tersebut,” ungkapnya.
Melalui kegiatan ini, Kantah Jeneponto berharap pelayanan pertanahan dapat semakin responsif, profesional, dan mampu memberikan nilai manfaat yang lebih besar bagi masyarakat. (*)








Tinggalkan Balasan