Pentingnya Komunikasi Dalam Pelayanan Kesehatan
Opini, Rakyat News – Ungkapan sederhana dalam komunikasi pelayanan kesehatan karena ini sangat penting untuk kita ketahui bersama bahwa dalam komunikasi yang dilakukan oleh tenaga kesehatan harus memiliki keterampilan dalam berkomunikasi oleh pasien, karena banyaknya kesalah pahaman yang terjadi di Rumah Sakit karena adanya komunikasi yang sering tidak di pahami oleh para pasien ataupun keluarga pasien (masyarakat).
Tujuan yang ini dicapai dari komunikasi adalah untuk meningkatkan pemahaman bukan untuk menfasilitasi persetujuan dari isi komunikasi ada strategi komunikasi dikembangkan dalam rangka meningkatkan intraksi yang efektif, harga diri, dukungan individual, dan perkebangan organisasi dan pencapaian tujuan. Hal ini ungkapan penulis bahwa komunikasi pelayanan kesehatan harus ada perhatian antara pasien dan tenaga medis ataupun paramedic yang melakukan komunikasi.
Dengan demikian agar komunikasi bisa efektif perlu dikemas sedemikian rupa sehingga menjadi menarik bagi pihak lain/komunikan. Kemasan komunikasi yang baik bisa menjadikan konten yang biasa biasa saja menjadi terlihat luar biasa sehingga menimbulkan minat komunikan untuk menaruh perhatian kepada komunikator ataupun konten yang dikomunikasikan. Pada komunikasi lisan antar individu, pengemasan bisa melalui penggunaan kata dan bahasa yang menarik dan mudah dipahami, serta intonasi yang tepat dan kontekstual.
Sedangkan pada komunikasi non lisan secara tidak langsung bisa memanfaatkan bantuan visual seperti gambar/simbol ataupun tulisan menarik dan sederhana yang mudah dipahami kominikan yang melakukan pengobatan. Pemaknaan komunikasi dalam konteks tulisan ini lebih ditekankan pada hubungan antara pengirim pesan dengan penerima pesan yaitu antara petugas penyedia layanan dengan pasien atau keluarga pasien. Pada suatu saat satu pihak bisa berperan sebagai pengirim pesan sementara pihak kedua sebagai penerima pesan, pada saat lain bisa sebaliknya.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan