Bimtek Simulasi Praktek Pemungutan dan Penghitungan Suara
Luwu Utara, Rakyat News – Dalam rangka menyukseskan Pemilihan Gubernur dan wakil Gubernur Provinsi sulawesi selatan tahun 2018, Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Luwu Utara menggelar bimbingan teknis (Bimtek) pemungutan dan penghitungan suara dan tata pengisian formolir model C dan Lampiran model C1, model DAA Plano dan formoli Model DA Plano.
Dalam kegiatan ini KPU Lutra menghadirkan Ketua PPK dan anggota panitia pemilihan kecamatan (PPK) Ketau dan anggota panitia pemungutan suara (PPS) dan tiga Sekretariat masing-masing desa se- Kabupaten Luwu Utara.
Kegiatan ini dilakukan selama delapan hari di sembilan kecamatan di mulai pada sabtu 19 s.d 26 mei 2018 dengan membentuk dua tim, dan setiap komisioner didampingi oleh sekretariat KPU Lutra.
Ketua KPU Lutra Suprianto mengatakan bahwa bimtek ini adalah modal PPK dan PPS dalam melakukan dalam melakukan rekapitulasi hasil pemungutan dan penghitungan suara serta dalam mendampingi KPPS karena PPS ini adalah yang paling terdekat dengan KPPS.
Dikatakannya bahwa bimtek ini adalah upaya KPU untuk memberikan pemahaman kepada PPK dan PPS agar mereka dapat memahami dengan maksimal sehingga semua permasalahan di TPS dapat diselesaikan dengan baik.
Untuk itu kata Suprianto kepada PPK dan PPS agar mengikuti kegaiatan ini dengan penuh rasa tanggung jawab agar nantinya tidak satupun suara calon yang hilang pada penghitungan suara hanya karena salah dalam menjumlahkan.
Selain itu kata Suprianto dalam bimtek ini kami hanya memberikan materi dan selanjutnya lebih banyak praktek atau simulasi agar mereka lebih memahami secara baik. (yustus)
Tinggalkan Balasan