Begini Cara Owner MGnet Gaet Pemuda Desa Milenial
Bantaeng, Rakyat News – Gaet pemuda milenial owner Maraja Global Network (MGnet) gelar sosialisasi kepada pengurus karang taruna di Kantor Desa Kampala, selasa (28/05/2019).
Maraja Global Network adalah usaha travel dengan menyediakan akses langsung ke website kesemua maskapai domestik dan internasional serta menghadirkan layanan jual token listrik, pulsa All operator, BPJS, bayar kredit, TV Kabel dan voucher game dll.
Kepala Desa Kampala, Ahmad Amiruddin mengatakan kegiatan sosialisasi ini sangat bagus untuk kalangan pemuda desa milenial. Karena mempu memanfaatkan smartphone menjadi nilai ekonomis.
“Dari pada handphone digunakan tidak maksimal, jadi MGnet ini akan memberikan pelajaran bagi kita bahwa bagaimana menggunakan smartphone kita agar lebih bermanfaat secara ekonomis,” paparnya.
Sementara itu, Owner MGnet, Syaharuddin daeng Ridho menjelaskan dengan hadirnya sistem MGnet. Akan memudahkan masyarakat dalam beraktivitas termasuk penjualan tiket, pulsa hingga token listrik dll.
“Banyak keuntungan yang bisa didapat. Kita jual pulsa, kita dapat keuntungan dari hasil transaksi ke costumer dapat juga dari sistem,” jelasnya.
Lanjut ia mengatakan selain memberikan kemudahan kepada masyarakat desa, program memberikan peluang kerja kepada masyarakat termasuk para pemuda setempat.
“Ini juga bagus untuk pembayaran listrik di Desa Kampala ini. Jadi kalau bapak/ibu menjadi reseller MGnet, warga di desa sini tidak lagi jauh-jauh ke kota hanya untuk bayar listrik,” katanya. (*)
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan