Dialog HMI Yapma Hadirkan Alumni Ehime University Japan
Makassar, Rakyat News – Dialog Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat Yapma dengan mengangkat tema “Peran Pemuda di Era 5.0 dalam Tantangan Bonus Demografi” di Warkop Krez, Senin (28/10/2019).
Dialog ini menghadirkan narasumber alumni Ehime University Japan, Basri Mahmud, SKM, M.Kes, Ph.D yang akan ditemani sosok pemuda Milenial sebagai Sekertaris KNPI Kota Makassar dr. Antariksa Putra.
Dedi Kurniady, Ketua Komisariat HMI Yapma mengatakan dialog yang dilaksanakan untuk memperingati hari sumpah pemuda.
“Dalam memperingati hari sumpah pemuda kami mengisi dengan diskusi,” tuturnya.
Ia berharap dengan digelarnya dialog mampu memberikan pencerahan kepada pemuda dalam mempersiapkan dirinya menyamput era yang semakin berkembang kedepan.
“Kita berharap mampu memberikan pengetahuan dan semangat dalam mempersiapkan peran pemuda,” katanya (*)
Tinggalkan Balasan