Makassar, Rakyat News – Pelantikan ketua Ikatan Perawat Kesehatan Jiwa (IPKJI) Sulawesi Selatan dihadiri kurang lebih 800 peserta yang di mana pelantikan ini dirangkaikan dengan seminar nasional Kegawatdaruratan Psikiatri yang di adakan di aula kampus UIM Jl. Perintis Kemerdekaan KM.9 No.29 minggu (15/12/2019).

Ns. Kamaluddin Palindrungi S.Kep, M.Kep ketua IPKJI Sulsel mengatakan kegiatan kali ini tidak hanya sebuah kegiatan pelantikan semata yang biasanya dianggap sakral, tetapi kegiatan kali ini dibungkus dengan sebuah kegiatan ilmiah yang dimana IPKJI kedepan lebih meningkatkan kompetensi dan keilmuan anggotanya.

Foto : Pelantikan ketua Ikatan Perawat Kesehatan Jiwa (IPKJI) Sulawesi Selatan dihadiri kurang lebih 800 peserta

“Alhamdulillah saya sudah dilantik, amanah ini tidak akan saya sia-siakan dan ada beberapa program yang akan saya kerjakan kedepan salah satunya pembentukan Satgas Sulsel Bebas Pasung 2020,”ucapnya.

Kamal sapaan akrab ketua IPKJI Sulsel menambahkan IPKJI kedepan akan mempermantap manajemen IPKJI untuk mencapai tata kerja yang baik sehingga mampu membangun jejaring yang kuat secara berjenjang mulai tingkat wilayah hingga pusat dan menyelenggarakan pertemuan ilmiah keperawatan jiwa yang kontinyu sebagai sarana berbagi pengetahuan dan pengalaman diantara sesama perawat.

“Harapan saya kedepan IPKJI tidak hanya sebuah organisasi yang hanya berlabelkan sebuah logo dan bendera semata tetapi kedepan IPKJI betul-betul menjadi sebuah organisasi badan kelengkapan organisasi PPNI yang menjalankan perintah organisasi sesuai amanah Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga IPKJI,”tutupnya

Penulis : DS (Anto)

Editor : Syahrul