Kodim 1425 Jeneponto Gandeng PLN Punagaya Rehab Rumah Seorang Janda Di Bangkala
JENEPONTO, RAKYAT NEWS – Penyerahan kunci rehab rumah tidak layak huni (RTLH) oleh Kodim 1425 Jeneponto bekerjasama dengan PLN Punagaya, dilaksanakan di Dusun Bontomate’ne, Desa Punagaya, Kecamatan Bangkala, Kabupaten Jeneponto, Rabu (04/03/2020).
Kunci rumah tersebut diserahkan oleh Kasdim 1425 Mayor Inf Arfad A. Maudjik bersama General Manager PT. PLN Punagaya Bambang Dwi Purnomo putra kepada pemilik rumah seorang janda bernama Apong (80 Tahun), Warga Dusun Bontomate’ne, Desa Punagaya, Kecamatan Bangkala, Kabupaten Jeneponto.
Turut menyaksikan penyerahan kunci tesebut yakni Ketua YBM PLN Punagaya Abbas Junaris, Danramil 1425-02/Bangkala Mayor Inf Ashari, Danramil 1425-03/Tamalatea Kapten Inf Kaharuddin, Kades Punagaya
Andi Pangerang Kr. Rani, Para Kadus Desa Punagaya, Para Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama Desa Punagaya serta sejumlah Tamu undangan lainnya.
Ketua Yayasan Baitul Ma’al (YBM) PLN Punagaya Abbas Junaris menyampaikan rasa syukur yang mendalam atas kegiatan penyerahan kunci rumah tidak layak huni yang digelar hari ini.
“Terimakasih yang sebesar-besarnya atas kerjasamanya kepada Kodim 1425
Jeneponto dalam kegiatan bedah rumah milik Nenek Apon,” kata Abbas.
Bahkan kata Abbas, bahwa kegiatan ini kalau kita lihat secara bersama bukan kegiatan bedah rumah tetapi membangun dari “Nol” sampai selesai seperti hasilnya sekarang, tandasnya.
Hal yang sama juga disampaikan General Manager PT PLN Punagaya Bambang Dwi Purnomo. Dia menyampaikan apresiasi kepada pihak Kodim 1425 Jeneponto.
“Saya selaku pimpinan PLN Punagaya menyampaikan terima kasih kepada pihak Kodim 1425 Jeneponto. Karena tanpa kerjasama ini mungkin tidak sukses seperti sekarang ini,” kata Bambang.
Bambang menceritakan bahwa kegiatan bedah rumah ini berawal dari inisiasi Dandim 1425 Jeneponto saat melakukan kunjungan silaturahmi di kantor beberapa waktu yang lalu. Yang pada akhirnya kami bersepakat untuk membantu masyarakat di Desa Punagaya.
“Semoga kerjasama ini tidak berhenti sampai disini saja untuk membantu masyarakat dan apa yang kita perbuat bernilai ibadah dan mendapat pahala dari Allah SWT,” ucapnya.
Ditempat yang sama Kasdim 1425 Jeneponto Mayor Inf Arfad A. Maudjik menyampaikan ucapan terimakasih atas kerjasamanya. Terlebih lagi pihak PLN memberikan kepercayaan terhadap Kodim 1425 Jeneponto untuk melaksanakan kegiatan bedah rumah mulai dari awal pekerjaan.
“Semoga kegiatan bedah rumah ini tidak cukup sampai disini saja kerjasamanya untuk membantu masyarakat, namun dapat terus dikembangkan di masa yang akan datang,” kata Arfad.
Selain itu, kata Arfad, pihak Kodim 1425 Jeneponto bersedia bekerjasama dalam bentuk apapun yang penting dalam rangka untuk membantu masyarakat di wilayah Jeneponto, pungkasnya.
Atas kegiatan bedah rumah ini, Kades Punagaya Andi Pangerang Kr. Rani menyampaikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Kodim 1425 Jeneponto dan PT PLN Punagaya yang telah membedah rumah nenek Apong.
Sekedar diketahui rumah yang dibangun tersebut dalam bentuk semi permanen dengan ukuran 6 X 6 meter.
Kegiatan bedah rumah dilaksanakan oleh Kodim 1425 Jeneponto dan dikerjakan oleh Koramil 1425-02/Bangkala dipimpin Danramil 1425-02/Bangkala bekerjasama dengan PT. PLN Punagaya dimulai pada hari Selasa Tanggal 28 Januari dan selesai pada tanggal 03 Maret 2020. (*)
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan