Makassar, Rakyat News – Sejak keluarnya imbauan pemerintah untuk bekerja dari rumah (work from home) dan tetap di rumah saja (stay at home) menyusul merebaknya pandemi Corona, praktis anak-anak tidak ke sekolah.

Namun tidak bagi siswa siswa SDN Rappocini, pengembangan bakat dan kreativitas tetap berjalan meski tidak ke sekolah tetap produktif lewat karya karya nya

Seperti karya yang di-posting siswa kelas VI A melalui group WhatsApp . baik itu menulis puisi maupun menggambarr atau melukis.sebagai bentuk kebebasan berekspresi tentang Himbauan Stay At Home Study from home

 

Hasilnya ternyata luar biasa. Anak-anak mampu merekam situasi wabah Covid-19 lewat karyanya. Misalnya, ada yang menulis puisi berjudul, Stay At Home, “marilah menjaga diri dengan di Rumah saja” agar melepas mata penularan virus Corona, Ada juga yang menggambar poster dan berbagai karya terkait virus Corona

Menurut kepala SDN Rappocini Juli Astutik, semua karya yang diperlihatkan siswanya adalah mampu menangkap upaya pencegahan dan apa yang harus dilakukan.

Seperti foto yang di-posting siswa siswi menganjurkan untuk selaku berolah raga, mencuci tangan, mengenakan Masker, belajar di rumah teman teman.

Lanjut Juli Astutik Orangtua terlihat sangat mendukung aktivitas anaknya karena mereka ikut memposting puisi-puisi dan gambar-gambar karya anaknya tersebut., Tutup Kepala SDN Rappocini Juli Astutik melalui pesan WhatsApp Minggu malam 12/04