Turut hadir pula Andi Rahmat Manggabarani selaku Ketua Umum HIPMI Sulsel, Greget Kalla Buana Islamic Finance Specialist, dan Founder Nada Puspita Scarf, Indah Nada Puspita yang membahas Industri Halal: Strategi Memenangkan Pasar di Indonesia dan ASEAN.

Tentunya, Kejar Mimpi Lokal Berdaya Makassar juga mengulas topik penting lainnya seperti Menjadi Pemain Utama di Pasar Indonesia melalui Inovasi dan Transformasi Bisnis yang dibahas oleh Tony Tardjo Head of Emerging Business Banking CIMB Niaga dan Sutrisno Kurniawan selaku Managing Director Kurniawan Group.

Selain mentoring dan networking tersebut, Kejar Mimpi Lokal Berdaya Makassar juga menghadirkan keseruan lain yaitu pameran produk lokal dengan berbagai promo menarik dan hiburan dari musisi ternama Tanah Air, stand up comedian, serta entertainer lokal.

Khusus di Kejar Mimpi Lokal Berdaya Makassar, CIMB Niaga juga mengadakan talkshow bersama komunitas Berdaya Bareng yang mengulas Program Community Link #JadiBerkelanjutan. Progam CIMB Niaga yang berfokus pada pelatihan dan pemberdayaan ekonomi bagi pelaku UMKM wanita dan teman disabilitas di Indonesia Timur. Adapun pembicaranya yaitu Jeffrey Kairupan (Komisaris Independen CIMB Niaga), Pratiwi Hamdhana (Co-Founder Berdaya Bareng), dan Musridawanti (Owner Whantie Collection, salah satu dari 50 peserta Program Community Link #JadiBerkelanjutan yang lulus dan mendapat pinjaman tanpa bunga dari CIMB Niaga).

“Kejar Mimpi Lokal Berdaya hadir untuk merealisasikan mimpi besar para pebisnis UKM di berbagai daerah agar bisa terus berkarya, berdaya, dan berkontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi nasional. Dengan hadir langsung di daerah, kami berharap CIMB Niaga dapat lebih dekat dan menjadi solusi finansial untuk mewujudkan mimpi para pengusaha lokal di Indonesia,” tutur Ilham.

Seperti diketahui, Kejar Mimpi Lokal Berdaya merupakan perluasan dari Kejar Mimpi Berani Bisnis yang merupakan bagian dari gerakan Kejar Mimpi untuk segmen entrepreneur. Sebelumnya Kejar Mimpi Berani Bisnis telah hadir sejak 2021 dengan berbagai event online seperti Berani Bisnis Fest, dan Ngobiz. Kini, melalui Kejar Mimpi Lokal Berdaya CIMB Niaga terus menjangkau para pelaku UKM di luar Jakarta. Fokus utama dari Kejar Mimpi Lokal Berdaya adalah untuk mengembangkan potensi UKM yang tersebar di seluruh Indonesia.