RAKYAT.NEWS, JAKARTA – Tim Kampanye Nasional (TKN) percaya Calon wakil presiden (Cawapres) nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka akan banyak bicara dan menghadirkan sejumlah ide yang mengejutkan saat debat perdana Cawapres besok Jumat (22/12/2023).

“Ya, kan debat masa irit ngomong, ya kan pasti debat. Pasti banyak ide-ide yang akan mengejutkan kita semua,” kata Komandan Fanta (pemilih muda) Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Arief Rosyid Hasan di Jalan Sriwijaya Nomor 16, Jakarta Selatan, Kamis (21/12/2023).

Ia juga yakin Gibran akan tampil gemilang. Arief menuturkan rekam jejak Gibran selama menjadi Wali Kota Solo menunjukkan hasil yang positif.

Arief mengatakan Gibran sudah memperlihatkan aksi nyata, khususnya terkait tema debat besok yaitu ekonomi.

“Gibran itu enggak lagi sekedar, nanti itu enggak lagi sekedar bicara seperti yang lain. Mas Gibran ini sudah action,” ujarnya.

Arief mencontohkan sejumlah program Gibran di Solo yang mampu mendongkrak perekonomian daerah. Misalnya, Solo Techno Park dan Masjid Syekh Sayyid Solo yang membawa dampak positif terhadap pariwisata di Solo.

“Begitu Mas Gibran buat Masjid Sayyid di sana itu luar biasa pariwisata dan itu kan potensi yang Rp4.000 triliun,” ucap dia.

Debat cawapres digelar KPU pada Jumat pukul 19.00 WIB. Gibran akan beradu gagasan dengan Muhaimin Iskandar dan Mahfud MD.

Tema debat yaitu ekonomi kerakyatan, ekonomi digital, keuangan, investasi pajak, perdagangan, pengelolaan APBN/APBD, infrastruktur, dan perkotaan.

 

(rn/cnn)