JAKARTA – Wakil ketua komisi III DPR, Ahmad Sahroni, mendengar desas-desus bahwa Irjen Teddy Minahasa telah ditangkap.  Sahroni mendengar desas-desus bahwa penangkapan itu terkait narkoba.

Baca Juga : Dirjen Kemensos Kukuhkan Bupati Maros Jadi Pembinan Tagana

“Sementara diduga benar. Kalau nggak salah narkoba” katanya, Jumat (14/10/2022).

Anggota Komisi III DPR Fraksi Gerindra, Habiburokhman mendengar hal yang sama dan masih mencari info lebih lanjut.

“Benar ada rumor seperti itu (Teddy Minahasa ditangkap), saya sedang cari informasi lagi,” katanya, Jumat (14/10/2022).

Habiburokman juga mendengar bahwa penangkapan itu terkait narkoba. Selain itu, dia mendukung Polri dengan bersih-bersih.

“Rumornya terkait narkoba,” katanya.

“Tapi apapun itu kami 100% dukung Kapolri lakukan bersih-bersih,” lanjutnya, dilansir detik.com

Sekedar informasi, Teddy Minahasa diangkat menjadi Kapolda Jawa Timur melalui surat telegram Kapolri nomor: ST/2134 IX/KEP/2022. Jabatan Kapolda Jatim sebelumnya dijabat oleh Irjen Niko Afinta.

Baca Juga : PLN Beri Bantuan untuk 6 Kelompok Budidaya Nila di Minahasa Utara