Laksanakan Musrenbang RKPD Tahun 2023, Akbar Yusuf Sampaikan Usulan Dambaan Warganya
MAKASSAR- Setelah sukses melaksanakan Musyawarah Pembangunan (Musrenbang) di Tingkat Kelurahan. Kini Kecamatan Makassar Melaksanakan Musyawarah Pembangunan – Rencana Kerja Pembangunan Daerah (Musrenbang – RKPD) Tahun 2023, bertempat di Hotel Karebosi Premier Makassar, Jalan Jend M Yusuf, Kamis (26/01/2023).
Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Wali Kota Makassar yang diwakili oleh Aisten III Bidang Administrasi Umum, Mario Said dan dihadiri anggota DPRD Kota Makassar, SKPD, Tripika Kecamatan Makassar, Kepala Urusan Agama Kecamatan Makassar, Lurah Ketua LPM se Kecamatan Makassar, Tokoh pemuda dan Pj RTRW.
Sebelum kegiatan tersebut dibuka, Camat Makassar, Akbar Yusuf membacakan laporan hasil Musrenbang ditingkat Kelurahan se Kecamatan Makassar.
Dalam laporannya, Akbar Yusuf Mengingatkan pembangunan adalah suatu proses pertumbuhan dan perubahan yang terencana oleh suatu bangsa dan negara, maka untuk mencapai suatu keberhasilan haruslah dengan perencanaan yang cermat dan terstruktur.
Pada Kesempatan itu, Akbar Yusuf menyampaikan usulan yang didambakan warga Kecamatan Makassar yaitu penambahan sarana pendidkan dan sarana pelayanan publik.
“Yang kami dambakan selama ini di Kecamatan Makassar,pengadaan Sekolah Menengah Atas (SMA), sekolah PAUD, yang terintegrasi, dan pengadaan 2 kantor lurah, berhubung salah satu kantor lurah kami masih keadaan ngontrak dan yang satunya masih penguasaan pihak ke tiga,” tuturnya.
Selanjutnya di kesempatan itu pula, Akbar Yusuf menyampaikan kepada SKPD terkait bahwasannya Kecamatan Makassar masih berharap bantuan pembenahan loron wisata dan pemberian keterampilan melalui pelatihan kerja bagi warga yang belum memiliki pekerjaan.
Sementara itu Asisten III Bidang Administrasi Umum, Mario Said dalam sambutannya menyampaikan permintaan maaf Wali Kota Makassar, Moh Ramdahan Pomanto yang tidak sempat menghadiri Musrenbang tingkat Kecamatan Makassar.
Pada Musrenbang tersebut, Mario Said menyampaikan harapan Wali Kota Makassar terkait percepatan pembangunan yang sombere dan smart serta suksenya program Lorong Wisata di Kota Makassar.
“Harapan bapak Wali Kota agar percepatan pembangunan yang sombere dan smart pemberiaan pelayanan terbaik serta suksekan program Longwis untuk pemulihan dan meningkatkan perekonomian di Kota Makassar. Kegiatan Musrenbang diharapakan dapat memberi kontribusi perubahan pembanguanan Kota Daeng dan dapat dirasakan oleh warga kota Makassar,” tutupnya.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan