Hal itu karena kesadaran kolektif pada generasi muda terutama Gen Z terkait safety riding harus terus dikembangkan. Sebab, mereka dapat lebih aktif, kreatif, dan efektif dalam membangun budaya berkendara aman dan nyaman.

“Edukasi yang kami lakukan sebagai wujud Sinergi Bagi Negeri. Kami juga berkomitmen menumbuhkan Generasi #Cari_Aman. Hal itu karena generasi muda, khususnya Gen Z, bisa menjadi bagian aktif dari upaya konstruktif mengedukasi keselamatan berkendara,” ucap Reda.

Reda juga menyatakan, dengan edukasi safety riding, keterampilan para pelajar dalam berkendara semakin komprehensif. Ia berharap para pelajar yang sudah mendapatkan edukasi secara langsung dapat meneruskannya kepada masyarakat, khususnya lingkungan terkecil seperti keluarga.

“Pelajar dapat menjadi agent of change untuk selalu menularkan semangat safety riding demi mewujudkan Safety Indonesia,” tuturnya.