RAKYAT.NEWS, JAKARTAPSSI baru saja mengumumkan sebanyak 30 pemain yang akan membentuk Timnas Indonesia U-17 untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) di Spanyol dan Qatar.

Tim yang dikomandoi oleh Nova Arianto dijadwalkan akan berangkat ke Spanyol pada tanggal 15-30 September 2024 mendatang.

Mereka akan berpartisipasi dalam turnamen Pinatar Arena di mana Indonesia akan bersaing melawan Swiss, Skotlandia, dan Kepulauan Faroe pada 18-21 September 2024.

Setelah selesai di Spanyol, Timnas Indonesia U-17 akan melanjutkan perjalanan ke Qatar. Mereka dijadwalkan untuk menghadapi tim Qatar U-17 dalam dua kesempatan.

Pemusatan latihan di Spanyol dan Qatar tentunya diharapkan akan membantu persiapan Timnas Indonesia U-17 menuju Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 di Kuwait yang akan dilaksanakan pada 23-27 Oktober 2024 mendatang.

Tim Indonesia akan berada di Grup G bersama Australia, Kepulauan Mariana Utara, dan tuan rumah Kuwait dalam Kualifikasi Piala Asia U-17. Pertandingan grup akan diadakan di Stadion Ali Sabah Al Salem, Farwaniya, Kuwait.

Hanya juara grup dan lima runner up terbaik yang akan melaju ke putaran final Piala Asia U-17 2025 di Arab Saudi.

Berikut daftar nama serta asal tim dari 30 pemain Timnas Indonesia yang akan mengikuti TC di Spanyol dan Qatar.

Posisi Kiper:
1. Dafa Gasemi – Dewa United
2. Arya Sheka M – SKO Solo
3. Rendy Razzaqu – Nusantara United
4. M Nur Ichsan – Assiana

Posisi Belakang:
5. I Putu Panji – Bali United FC
6. Raihan Apriansyah – Asiana
7. Andi Faith – Asiana
8. Azizu Milanesta – Asiana
9. Daniel Alfredo – Asiana
10. M Hendra – EPA PSM
11. Dafa Zaidan – Borneo FC
12. Matthew Davis Baker – Subiaco/NPL
13. Ocean Erwin Lim – FC Cardedeu
14. Fabio Azka – Persija
15. Ida Bagus – Bali United

YouTube player