Babak Pertama PSM Makassar vs Shan United: Juku Eja Unggul 2-1
PSM Makassar hampir menambah golnya menjadi 3-1 andai sontekan kepala Nermin Haljeta tidak melambung di atas gawang yang kemudian berujung membuatnya cedera akibat salah dalam mendaratkan kakinya ke tanah.
Alhasil pencetak gol pertama Juku Eja tersebut harus ditarik keluar di akhir babak pertama digantikan dengan Ananda Raehan.
Hingga peluit panjang pertanda berakhirnya pertama babak pertandingan dibunyikan, skor sementara tetap 2-1. untuk keunggulan PSM Makassar atas Shan United Myanmar.
DAFTAR SUSUNAN PEMAIN PSM MAKASSAR VS SHAN UNITED.
PSM Makassar (3-5-2)
Hilmansyah; Syahrul Lasinari, Yuran Fernandes, Aloisio Neto; Dzaky Asraf, Akbar Tanjung, Victor Dethan, Latyr Fall, Victor Luiz; Ricky Pratama, Nermin Haljeta
Pelatih: Bernardo Tavares
Shan United (4-3-3)
Pyae Phyo Thu; Nanda Kyaw, Zwe Khant Min, Aung Wunna Soe, Hein Phyo Win, Zwe Htet Min; Zin Phyo Aung, Thet Hei Soe, Khun Kyaw Zin; Efrain Rintaro, Sa Aung Pyae Ko
Pelatih: Hiroki Ono
Tinggalkan Balasan