RAKYAT.NEWS, JAKARTA – PT Kereta Api Pariwisata (KAI Wisata) yang kembali diberikan kepercayaan oleh PT Kereta Api Indonesia (Persero) untuk mengelola perjalanan Kereta Api Java Priority menyambut liburan seru nataru pada tanggal 19 Desember – 5 Januari 2025.

Dengan bangga, Kamis 19 Desember 2024, KAI Wisata mengumumkan peluncuran perjalanan perdana KA Java Priority untuk rute Gambir-Yogyakarta PP (Pulang Pergi). KA Java Priority merupakan layanan kereta wisata premium yang dirancang khusus untuk memberikan kenyamanan dan kemewahan sepanjang perjalanan.

Dilengkapi dengan fasilitas canggih, termasuk kursi ergonomis yang dapat direbahkan, ruang tunggu VIP, layanan hiburan audio-visual, serta pilihan makanan dan minuman premium, KA Java Priority hadir sebagai pilihan transportasi untuk wisatawan yang mengutamakan kualitas dan kenyamanan dalam perjalanan wisata dalam negeri.

Hendy Helmy, Direktur Utama KAI Wisata, mengungkapkan kebanggaannya atas peluncuran perjalanan perdana Kereta Api Java Priority.

“Kami sangat senang dapat meluncurkan perjalanan perdana Java Priority padarute Gambir-Yogyakarta sebagai dukungan untuk menemani perjalanan liburan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 kepada pelanggan setia KAI Wisata”, katanya, Kamis (19/01/2024).

WhatsApp Image 2024 12 20 at 08 54 26 a4e290f5
Hendy Helmy, Direktur Utama KAI Wisata.

Pada kesempatan ini KAI Wisata juga mengajak Key Opinion Leader (KOL) untuk memberikan nilai tambah sebagai bagian dari dukungan promosi.

“Kehadiran Key Opinion Leaders (KOL) dalam perjalanan ini akan memberikan kesempatan kepada mereka untuk merasakan langsung pengalaman istimewa yang ditawarkan oleh KA Java Priority, sekaligus berbagi pengalaman tersebut dengan pengikut mereka di media sosial,” ujar Hendy Helmy.

Hendy juga menyampaikan harapannya terhadap KA Java Priority sebagai alternatif transportasi untuk melakukan perjalanan yang dapat mendukung perkembangan sektor pariwisata.

“Dengan hadirnya KA Java Priority ini, Kami berharap dapat memberikan pengalaman perjalanan yang lebih eksklusif bagi masyarakat, sekaligus mendorong pertumbuhan pariwisata, khususnya di Yogyakarta sebagai destinasi favorit wisatawan dalam dan luar negeri, Kami ingin pelanggan setia Kereta Wisata dapat merasakan kenyamanan dan kemewahan dalam setiap perjalanan istimewanya bersama KAI Wisata,” tambah Hendy Helmy.

Sebagai layanan transportasi yang mengutamakan kualitas dan kenyamanan, KA Java Priority diharapkan dapat menjadi pilihan utama bagi wisatawan dalam dan luar negeri yang ingin merayakan liburan mereka dengan cara istimewa. KAI Wisata berkomitmen untuk terus berinovasi dalam memberikan pengalaman terbaik kepada pelanggan, serta mendukung sektor pariwisata Indonesia secara berkelanjutan.

Dengan melibatkan KOL dalam perjalanan perdana ini, KAI Wisata berharap dapat semakin memperkenalkan KA Java Priority kepada khalayak yang lebih luas, serta menciptakan dampak positif bagi sektor pariwisata dan ekonomi lokal.

KAI Wisata meluncurkan rangkaian kereta luar biasa pada Masa Nataru Tahun 2024, bernama KA Java Priority. Kereta ini terdiri dari beberapa tipe kereta diantaranya : 2 Kereta Imperial, 5 Kereta Priority, dan 1 Kereta Dining On Train yang difungsikan sebagai Kereta Makan. Memiliki kapasitas total 190 penumpang, Kereta Api Java Priority beroperasi pada rute Gambir – Yogyakarta (Pukul 12:45) s.d & Yogyakarta – Gambir (Pukul 23:40), dari tanggal 19 Desember 2024 sampai dengan 05 Januari 2025.

Menawarkan total 6840 seat penumpang selama masa Nataru, kereta ini memberikan beberapa fasilitas kepada para penumpangnya seperti : Ruang tunggu VIP, sajian makanan exclusive mealbox & snackbox, aneka sajian minuman premium, aneka kletikan, dedicated train attendant, dan free wifi.

Tak kalah mewah, rangkaian KA Java Priority memiliki kereta makan eksklusif “Dining on Train” yang menyediakan berbagai sajian snack, meals, dan minuman yang premium dengan interior yang menawan dan nyaman. Penumpang dapat berkunjung dan menyantap berbagai sajian eksklusif yang dijual pada kereta restorasi ini.

“KAI Wisata selalu berupaya untuk memberikan pelayanan terbaik kepada para pelanggan setianya” tutup Hendy.

YouTube player