TENTANG MAROS-PANGKEP GLOBAL GEOPARK UNESCO

Sebelumnya, Geopark Maros Pangkep ini telah resmi memiliki status Unesco pada tahun 2023 lalu setelah pertama kali diusulkan oleh Pemprov Sulsel tahun 2015 lalu, hingga menjadi satu-satunya yang memiliki gelar tersebut khususnya di pulau Sulawesi dari total 195 situs Geopark dari 48 negara.

Kawasan ini memiliki luas ukuran 5.251,61 kilometer persegi yang di mana terbagi yang terbagi dua bagian yakni darat dan laut, dengan prsentase 55 persennya adalah wilayah laut.

Di Indonesia sendiri baru terdapat 10 kawasan yang telah ditetapkan oleh Unesco sebagai status Unesco Global Geopark.

Adapun kawasan Geopark lainnya di Indonesia memiliki status antara lain 9 Nasional Geopark dan 5 Aspiring Geopark.

“Di seluruh dunia ada 195 Geopark di 48 negara. Dan Maros Pangkep satu-satunya di Sulawesi saat ini,” tegas Dedy.

Selain itu, Geopark Maros Pangkep UNESCO memiliki sebanyak 800 goa dan sebagian besarnya pernah ditinggali oleh manusia prasejarah yang kemudian meninggalkan kreasi atay karya berupa lukisan dinding goa atau ‘Rock Art’.

Bahkan, salah satu dari ratusan goa tersebut memiliki peninggalan lukisan Rock Art tertua di dunia yang diperkirakan dibuat pada 40.000 hingga 50.000 tahun yang lalu.