Film Eva – Pendakian Terakhir Sampaikan Pesan Moral Bagi Para Pendaki
RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – Film “Eva – Pendakian Terakhir” terinspirasi dari kisah nyata di Sulawesi Selatan, berhasil menyampaikan pesan moral kepada pecinta alam, khususnya mahasiswa pecinta alam (Mapala) di Kota Makassar.
Produser Eksekutif Film Eva Pendakian Terakhir, Anwar Mattawape, menjelaskan bahwa film ini mencerminkan perilaku yang seharusnya dimiliki para pecinta alam saat berpetualang.
Kisah nyata dalam film ini berasal dari kejadian mahasiswa yang ditemukan setelah menghilang beberapa hari, serta upaya untuk melestarikan budaya lokal melalui dunia perfilman.
“Tentunya kami akan mendorong budaya lokal dan membuka lapangan kerja baru bagi para mahasiswa lewat kreativitas di dunia industri kreatif,” kata Anwar.
Pesan tentang pentingnya mencintai alam dan mematuhi aturan saat melakukan pendakian juga disampaikan melalui film ini.
Dosen dari Universitas Hasanuddin, Dr. Eng, Ir. Muhammad Rusman, ST, menegaskan bahwa melalui industri kreatif ini, mahasiswa dapat melampaui batasan akademik dan terus berinovasi serta mengembangkan kreativitas.
“Pengembangan kreativitas akan budaya tidak terpaku hanya dengan jurusan akademik melainkan dapat dikembangkan dari segi manapun,” ujarnya.
Keisha Alvaro, yang memerankan Pasha sebagai kekasih Eva, menceritakan tentang pendakian terakhir yang tragis yang mengungkapkan perasaan seorang lelaki kepada pujaan hatinya.
“Film ini menceritakan perjalanan cinta Pasha dan Eva yang berakhir dengan perpisahan maut diantara mereka,” ungkapnya.
Sementara itu, karakter Vicky yang diperankan oleh Ilham Aji Santoso menceritakan bagaimana dia selamat dari pendakian dan bersama warga lain berusaha menemukan Eva yang hilang.
“Eva berhasil ditemukan setelah bekerjasama dengan warga sekitar melakukan ritual adat dan budaya sesuai kepercayaannya dan melakukan pencarian secepat mungkin dan berhasil menemukan Eva,” tuturnya.
Tinggalkan Balasan