IHSG Anjlok, Presiden Prabowo Panggil Airlangga Ke Istana
RAKYAT NEWS, JAKARTA – Presiden Prabowo Subianto telah memanggil Menteri Koordinator bidang Perekonomian Airlangga Hartarto ke Istana Kepresidenan pada Selasa (18/3/2025).
Pemanggilan tersebut terjadi ketika Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) turun drastis hingga 6,2 persen.
Airlangga tiba di Istana Kepresidenan pada pukul 15.46 WIB dengan mengenakan jas hitam. Ia terlihat bergegas menuju pertemuan dengan Presiden dengan langkah cepat.
Airlangga menyatakan bahwa kedatangannya adalah untuk melaporkan kondisi ekonomi saat ini, termasuk IHSG.
“Tentu perkembangan perekonomian akan dilaporkan ke Bapak Presiden,” ucapnya.
Airlangga juga menyatakan optimisme mengenai ketahanan perekonomian pada tingkat fundamental, meskipun terjadi penurunan IHSG yang dialami oleh banyak negara.
“Kalau penurunan ini kan di berbagai negara, saham naik-turun biasa. Saat saham-saham yang negara lain minggu-minggu lalu turun cukup dalam, mungkin sekarang (IHSG). Kemarin kita belum terlalu kena, baru berimbas satu-dua hari ini,” kata Airlangga.
Pada Selasa (18/3), IHSG turun 420,97 poin atau 6,58 persen menjadi 6.046. Berdasarkan data dari Bursa Efek Indonesia (BEI) sesi perdagangan pertama hari itu, IHSG merosot 395,87 poin atau 6,12 persen ke level 6.076,08.
Penurunan ini membuat IHSG sudah turun lebih dari 14,18 persen dari penutupan tahun 2024 yang berada di 7.079,9.
Seiring dengan penurunan lebih dari 6 persen, BEI kemudian memberlakukan penghentian sementara perdagangan atau trading halt.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan