RAKYAT NEWS, PALEMBANG – Seorang Influencer, Willie Salim mengklarifikasi setelah ia membuat konten memasak ratusan kilogram daging rendang sapi yang tiba-tiba hilang kini viral di sosial media dan membuat geger Warga Palembang, Atas insiden tersebut, ia menyampaikan permohonan maaf.

“Saya mohon maaf sebesar-besarnya kepada seluruh Warga Palembang yang tersakiti, gara-gara video rendang yang viral ini,” ucap, Willle Salim dikutip video instagramnya, Sabtu (22/3/2025).

Ia merasa bahwa setelah kejadian tersebut, banyak cerita yang tidak menyenangkan berkembang di kalangan masyarakat Palembang.

“Jujur ini bukan salah warga Palembang, ini sepenuhnya salah saya. Saya kurang persiapan,” katanya.

Willie Salim mengakui bahwa ini adalah pertama kalinya ia mengadakan acara memasak sebesar itu.

“Bisa kumpul, buka bersama dengan warga Palembang sudah lebih dari cukup,” lanjutnya.

Selain itu, Willie Salim juga menyatakan bahwa ia tidak memiliki penyesalan atas kejadian hilangnya ratusan kilogram rendang kemarin.

Sebelumnya, dalam video instagram Willie salim bersama cruenya memasak potongan daging dari 1 ekor Sapi, yang akan dijadikan hidangan rendang.

Suasana kegiatan masak daging redang dari sore hari hingga larut malam. Terlihat, kegiatan mendapat pengawasan dan penjagaan dari pihak kepolisian.

Disela waktu kegiatan, Willie salim meninggalkan lokasi sebentar untuk buang air kecil. Tak selang lama, ia mendengar kabar bahwa puluhan kilo daging sapi tersebut hilang.

“Ini aku tinggalkan (Masakan daging redang) ke toilet, tiba-tiba hilang. Gimana ceritanya pak?” ucap, Willie salim kepada Petugas Kepolisian.

Sementara, Polisi yang berjaga menjelaskan bahwa mereka telah mencoba untuk mencegah dan mengingatkan kepada warga yang terus mengambil daging sapi dalam jumlah besar, yang akhirnya lenyap sekejap.

YouTube player