Mozaik Jurnalistik dalam Bingkai Tradisi
Selain itu, tergambar pula ada fungsi control social pada tulisan berjudul Rempang, Ujian Kearifan Pemimpin Amanah Untuk Rakyat, disana tersirat perlunya para pengambil kebijakan mengenal secara historis dan usul suatu wilayah dan rakyat sebelum melakukan penggusuran. Setidaknya ada dialog sebagai bagian dari penghargaan kepada rakyat, disana tertulis banyak cara yang bisa ditempuh bila kearifan akal sehat dikedepankan, bukan arogansi kekuasaan, (halaman 440). Masih senada dengan tema kedua berjudul Akumulasi Gerakan Massa di Jalanan dan Mimbar,Legal Terlindungi, pada judul tertulis : Bukan berdiri pasang kuda kuda dengan kekuasaan aparat birokrasi berhadapan dengan rakyatnya yang justru harus dibelanya, (halaman 445).
Pada buku ini pun banyak menyampaikan tentang peran lembaga Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan termasuk sejarah berdirinya, siapa ketua dan pengurus juga program-programnya. Bahkan mayoritas kiprah dan profilnya berasal dari para pengurus KKSS baik nasional maupun local. Selain itu dominan mengenai laporan perjalanan terutama saat pulang kampong dan laporan saat mengikuti sebuah acara atau kegiatan, semacam reportase namun bagi pembaca selalu menyimpan rasa ketidaktuntasan karena tulisan sangat singkat sehingga masih penasaran tentang banyak hal menyangkut laporan tersebut.
Sejatinya dapat dikatakan semua tulisan yang ada dalam buku ini merupakan perekat waktu. Kerja kerja jurnalistik yang ditulis sesungguhnya adalah merekam mosaik peristiwa yang terbagi menjadi peristiwa keseharian dan peristiwa formal. Dalam keseharian waktu biasanya dipersepsi menggunakan istilah yang mengandung makna temporalitas, seperti masa lalu, masa kini dan masa depan. Waktu dipahami secara durasional atau sekuansial untuk memudahkan persepsi seseorang kronologis. mengabstrasikan peristiwa sehari hari secara
Secara faktual Fiam Mustamin adalah sosok kreatif yang menyatukan tiga gabungan waktu diatas lewat kata dan tulisan tulisan sehingga menjadi saksi banyak peristiwa yang terjadi baik local, nasional dan internasional.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan