17 Tahun Menabung, Nenek Penyapu Jalan Asal Ternate Wujudkan Impian Berhaji
“Usai mengisi tausiyah, ada seseorang menelpon saya minta alamat nenek untuk memberikan sedekah buat nambah uang saku. Alhamdulillah, pemerintah provinsi Maluku Utara juga memberikan uang saku kepada para jemaah haji tahun ini. Bahkan Wakil Wali Kota Ternate yang berkunjung ke Embarkasi Makassar turut membantu penyelesaian biaya kursi roda dan pemotongan dam tamattu’ untuk Ibu Nursadek,” ujarnya.
Bantuan tersebut menjadi pelengkap bagi perjuangan panjang yang telah ia lalui. Dengan hati yang tulus dan semangat yang tak pernah surut, Nenek Nursadek akhirnya berangkat menunaikan ibadah haji bersama jemaah lainnya.
Kisahnya menjadi cermin keteguhan dan ketulusan dalam beribadah. Bahwa kemuliaan bukan ditentukan dari profesi atau status sosial, melainkan dari niat, usaha, dan keyakinan kepada Allah SWT.
“Saya hanya yakin dan tawakkal bisa menunaikan Rukun Islam kelima. Dan Allah SWT Maha Baik, menuntun dan memudahkan jalannya. Mohon doanya semua agar kami diberi kesehatan dan kemampuan menjalani serta menyelesaikan ibadah haji hingga kembali ke Tanah Air,” tutupnya. (*)
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan