Apel Siaga Alat Ukur, Kantah Jeneponto Tegaskan Presisi dan Integritas di Lapangan
RAKYAT NEWS, JENEPONTO – Jajaran Kantor Pertanahan Kabupaten Jeneponto melaksanakan Apel Siaga Alat Ukur sebagai upaya memastikan kesiapan peralatan serta meningkatkan kualitas pelaksanaan pengukuran bidang tanah di lapangan.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Ir. Zulkarnain Ansar, S.Tr., M.H., selaku Kepala Seksi Survei dan Pemetaan, dan diikuti oleh seluruh petugas ukur di lingkungan Kantah Jeneponto, Kamis (27/11/2025).
Apel siaga ini menjadi momen penegasan komitmen jajaran pengukuran untuk menjaga akurasi data, ketelitian prosedural, serta integritas dalam setiap tahapan pengukuran.
Melalui kegiatan ini, seluruh alat ukur dilakukan pengecekan fungsi, kalibrasi kesiapan, serta memastikan semua perangkat memenuhi standar pelaksanaan teknis pertanahan.
Dalam amanahnya, Ir. Zulkarnain Ansar menyampaikan bahwa pengukuran merupakan fondasi utama dalam penetapan batas maupun penerbitan sertipikat yang berujung pada kepastian hukum hak atas tanah.
Oleh karena itu, presisi bukan hanya menjadi tuntutan teknis, tetapi juga bagian dari profesionalitas dan tanggung jawab moral petugas ukur di lapangan.
Ia menegaskan bahwa tagline kegiatan “Akurasi Dijaga, Integritas Dipastikan” bukan sekadar kalimat pemantik, melainkan nilai kerja yang harus diwujudkan dalam setiap pelaksanaan pengukuran.
“Alat siap, personel siap, integritas kuat—itulah modal utama dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujarnya.
Dengan terlaksananya apel siaga ini, Kantah Jeneponto berharap pelaksanaan tugas ukur di lapangan semakin optimal, hasil pengukuran semakin akurat, dan kepercayaan masyarakat terhadap layanan pertanahan semakin kuat. (*)








Tinggalkan Balasan