RAKYAT NEWS, JENEPONTO – Pemerintah Kabupaten Jeneponto menggelar Dzikir Akbar dan Doa Bersama yang penuh khusyuk untuk menyambut pergantian Tahun Miladiyah 2025–2026. Kegiatan bersejarah ini digelar pada Rabu (31/12/2025) di Masjid Agung Jeneponto tepat setelah Salat Magrib, menghadirkan suasana spiritual yang menguatkan ikatan kebersamaan antar seluruh lapisan masyarakat dan pejabat daerah.

Acara ini dihadiri langsung oleh unsur Forkopimda, DPRD, Pj. Sekretaris Daerah, staf ahli, serta para pimpinan perangkat daerah dan instansi vertikal. Tak ketinggalan, Ketua TP PKK Kabupaten Jeneponto, Hj. Salmawati Paris, bergabung bersama jamaah dalam momen penuh ketenangan dan kekhidmatan.

Dzikir dipimpin oleh Ustadz Iskandar Saleh, S.H., Imam Masjid Agung Jeneponto, yang memandu lantunan zikir penuh makna. Ceramah agama disampaikan oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Jeneponto, H. Muhammad Ahmad Jaelani, S.Ag., M.A., yang mengajak seluruh jamaah menggunakan momentum pergantian tahun sebagai waktu muhasabah, memperbaiki niat, serta memperkuat iman dan akhlak demi kehidupan bermasyarakat yang lebih baik.

Bupati Jeneponto, H. Paris Yasis, S.E., M.M., menegaskan dalam sambutannya bahwa dzikir dan doa bersama bukan sekadar ritual, melainkan fondasi spiritual penting yang mengawal setiap langkah pembangunan daerah ke depan.

“Pergantian tahun bukan sekadar perubahan angka di kalender, tetapi kesempatan memperbarui diri, memperkokoh keimanan, dan menyatukan tekad membangun Jeneponto yang religius, aman, dan sejahtera. Pemerintahan yang kuat berasal dari hati yang bersih dan niat yang tulus,” ujar Bupati dengan penuh harap.

Lebih lanjut, Bupati mengajak semua elemen pemerintah dan masyarakat untuk menyambut tahun 2026 sebagai tahun pengabdian maksimal. Sinergi yang solid, persatuan yang terjaga, serta pelayanan publik yang mengedepankan kemaslahatan umat akan menjadi kunci keberhasilan bersama.

Penutupan tahun melalui dzikir akbar dan doa bersama ini diharapkan menjadi titik awal baru penuh harapan, ketenangan batin, serta semangat optimisme kolektif membangun masa depan Kabupaten Jeneponto yang lebih gemilang. (*)

 

YouTube player