Unhas juga membuka 87 program studi dalam SNPMB 2026, yang terdiri dari 74 program sarjana dan 13 program sarjana terapan.

Dalam jalur SNBP, Unhas menegaskan tidak menjadikan Tes Kemampuan Akademik (TKA) sebagai penentu utama kelulusan. TKA hanya digunakan sebagai pembanding terhadap nilai rapor seluruh mata pelajaran dengan bobot minimal 50 persen.

Sementara komponen penilaian lainnya meliputi nilai rapor maksimal dua mata pelajaran pendukung program studi yang dipilih, portofolio, dan prestasi dengan bobot maksimal 50 persen.