Bahkan, saat kuliah di kampus selama 4 semester, mahasiswa Perhotelan akan menghabiskan 1 bulan setiap semesternya untuk praktik langsung di hotel, khususnya hotel-hotel milik Bosowa Group seperti Hotel Aryaduta Makassar dan Novotel Grand Shayla City Centre.

Ketua Program Studi Perhotelan Polibos, Dewi Andriani S.ST , M.Par menuturkan harapannya agar industri pariwisata global bisa lebih siap dengan konsep new normal dan masyarakat telah memiliki system pertahanan kuat terhadap virus Covid-19, sehingga mahasiswa dapat kembali melaksanakan magang di 2 negara selama pendidikan.

“Kewajiban mahasiswa mempersiapkan diri menjadi seorang professional dibidang perhotelan dan kelak bisa berkarir ditingkat nasional maupun internasional pada industry yang dinamis dan menantang,” tutur Dewi yang juga Asesor Pariwisata Nasional.

Baca Juga : Ciptakan Alat Transportasi Listrik, Mahasiswa Polibos Rancang Bangun Self Balancing Scooter

Pilihan Video