ENREKANG – Kegiatan Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat Reguler Personel Polri Jajaran Polres Kabupaten Enrekang Periode 01 Juli 2021 digelar di halaman Mapolres Enrekang .

Baca Juga: Bupati Enrekang Lantik Pimpinan BAZNAS Periode 2021-2026

Kegiatan Upacara Korps Raport dipimpin langsung oleh Kapolres Enrekang AKBP Dr.Andi Sinjaya, SH., SIK., MH, Jumat (02/07/2021).

Perlu diketahui, Upacara Korps Rapot Kenaikan Pangkat Reguler dilingkungan Polri merupakan salah satu bagian dalam bidang pembinaan karier anggota yang mempunyai pengaruh langsung kepada anggota yang bersangkutan.

Dalam pelaksanaan upacaratersebut, juga diikuti Wakapolres, Pejabat utama dan Personel yang melaksanakan Korps Raport periode TMT 1 Juli 2021 yaitu sebanyak 16 personil yakni dari Bripka ke Aipda sebanyak 6 personel, dari Brigpo ke Bripka sebanyak 5 personel, dari Briptu ke Brigpol sebanyak 2 Personel dan Bripda ke Briptu sebanyak 3 personil.

Dalam sambutannya, Kapolres Enrekang, AKBP Andi Sinjaya mengungkapkan bahwa Kenaikan pangkat dilingkungan Polri merupakan salah satu bagian dalam bidang pembinaan karier anggota yang mempunyai pengaruh langsung kepada anggota yang bersangkutan.

”Selanjutnya untuk anggota yang telah naik pangkat kepada saudara beserta keluarga hendaknya disyukuri. Oleh karenanya, nikmat dan rahmat yang telah dianugrahkan kepada saudara beserta keluarga hendaknya disyukuri dalam wujud perubahan sikap dan tindakan nyata melalui peningkatan keimanan dan ketaqwaan, disiplin, dedikasi, loyalitas, kerjasama, dan tanggung jawab yang kesemuanya itu bermuara pada etos kerja dan perilaku terpuji sesuai tingkat kepangkatannya,” ujarnya.