MAKASSAR – Wawancara kerja tahap akhir merupakan seleksi penentu seorang pelamar kerja diterima atau tidak.

Baca Juga : Camat Rappocini Laksanakan Tes Wawancara Satgas Kebersihan

Tahap ini, ada banyak pertanyaan dan poin yang menjadi penilaian. Berikut 4 tips anti gagal dalam wawancara tahap akhir.

1. Persiapan Diri

Persiapan diri yang matang merupakan hal terpenting untuk dilakukan oleh calon pekerja.

Dalam penilaian ini, pekerja biasanya akan diuji seberapa paham ia tentang keterampilan yang dimiliki, serta pengalaman dan kompetensinya di bidang tersebut.

Pelamar akan diminta untuk memaparkan sumbangsih keterampilannya terhadap departemen atau posisi yang dilamar.

Menjawab dengan tepat dan jujur semua pertanyaan tim pewawancara menjadi nilai plus bagi pelamar.

2. Integritas

Ada berbagai pertanyaan dilontarkan oleh pewawancara yang dapat mengungkap sisi integritas calon pekerja.

Untuk mengatasi hal tersebut, calon pekerja harus selalu menjawab pertanyaan pewawancara dengan konsisten.

3. Informasi Perusahaan

Sebelum melamar di sebuah perusahaan, memahami pengetahuan tentang perusahaan tersebut merupakan langkah penting yang harus dilakukan oleh calon pekerja.

Karyawan yang baik dilihat dari tingkat pengetahuan pemahaman dan pengertiannya tentang perusahaan.

4. Penentuan Gaji

Gaji atau pendapatan selalu menjadi bahan perbincangan di wawancara tahap akhir.

Pelamar akan diberi sebuah kesempatan untuk menawarkan besaran gaji yang ditawarkan kepada perusahaan terkait.

Kunci tips ini adalah kepercayaan diri dalam menjawab, terlebih bagi pemula yang mencari kerja.

Baca Juga : Seleksi Laskar Pelangi, Camat Rappocini Kembali Laksanakan Test Wawancara