RAKYAT.NEWS, JAKARTA – Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Universitas Hasanuddin (Unhas) diundang untuk halalbihalal di Jakarta oleh Andi Amran Sulaiman, pada Sabtu (27/4/2024).

Unhas merupakan perguruan tinggi dengan alumni yang berprestasi di tingkat nasional maupun mancanegara. Mereka mengabdikan diri pada berbagai bidang profesi.

Saat acara halalbihalal berlangsung, Andi Amran yang juga Ketua Umum Pengurus Pusat IKA Unhas, saling melepas rindu bersama kerabat sesama alumni.

“Seperti kita ketahui sebagai Ketum, Andi Amran selalu ingin agar hubungan antar alumni sdmakin erat,” kata Ketua Panitia, Andi Fahsar di Jakarta, Jumat (26/4/2024).

Fahsar berharap, para alumni turut hadir meramaikan pertemuan tersebut, terutama mereka yang berada di sekitaran Jabodetabek: Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi.

Fahsar menĝatakan, Andi Amran sering mengajak bertemu para alumni jika melangsungkan kegiatan di sejumlah daerah sebagai Menteri Pertanian.

“Ketum selalu mengingatkan agar alumni Unhas melibatkan diri dalam membangun daerah, terutama membangun pertanian,” ujarnya.

Sebagian besar IKA Unhas yang berdomisili di Jabodetabek memastikan dirinya untuk hadir dalam acara. Begitupun dengan alumni dari daerah di seluruh Indonesia. Berbagai hiburan dan rangkaian persiapan tentunya telah disiapkan panitia halalbihalal.