LIFESYLE – Mengubah hobi menjadi penghasilan merupakan cara terbaik untuk menyalurkan minat dan bakat.

Baca Juga : Ramai Pengunjung Malam Minggu, Kedai Sangkart Perketat Protokol Kesehatan

Selain menghasilkan rezeki, kalian juga tidak akan bingung lagi mencari wadah untuk menyalurkan hobi.

Lantas, bagaimana cara kita untuk mengubah hobi menjadi penghasilan? Berikut 6 tips dari Platform edukasi Zenius.

1. Kesiapan Diri

Kesiapan diri atau kebulatan tekad merupakan hal yang mendasar untuk dilakukan sebelum mengubah hobi menjadi penghasilan.

Pasalnya, ketika memutuskan menjadikan hobi sebagai tambahan penghasilan, kamu harus berkomitmen meluangkan waktu memikirkan bisnis, menghadirkan pelayanan untuk pelanggan, dan berdamai dengan deadline.

2. Lakukan Uji Coba

Sebelum menekuni lebih dalam, lakukan uji coba terlebih dahulu terhadap bisnis yang bermula dari hobi.

Setelah uji coba dilakukan, catat apa saja kekurangan dan kelebihan, tantangan, serta hal lainnya yang perlu diantisipasi.

Di masa ini, kamu akan melakukan cross check apakah akan menekuni hobi ini sebagai bisnis, atau cukup sebagai hobi saja.

3. Perencanaan Bisnis

Pengusaha yang melakukan perencanaan bisnis, memiliki peluang 16 persen lebih besar dibanding tanpa rencana.

Ada banyak hal yang harus direncanakan, mulai dari pembuatan profil, produk, jasa, strategi pemasaran, waktu kerja, tim manajemen, dan perencanaan keuangan.

4. Bangun Brand

Branding merupakan salah satu langkah penting sebagai identitas dan representasi usaha atau bisnis.

Karena, jangan lupakan nama, logo bisnis, visual, dan keseluruhan identitas brand agar mudah dikenal publik.

5. Buka Toko Online

Tidak hanya membuka toko secara offline, di era digital saat ini, calon pelanggan dan konsumen cenderung mencari informasi soal produk serta layanan secara online.