Dengan demikian jika Tim Adhoc (Asistensi Hukum) juga menjalankan tugasnya, maka secara operasional akan terjadi aktifitas tumpang tindih “overlapping”dengan kewenangan berbagai organ serta aktor penegak hukum konvensional yang ada, serta berpotensi destruktif terhadap independensi judicial dalam konteks “law enforcement” karena adanya penyerupaan fungsi judicial quasi-penyelidikan dan/atau quasi-penyidikan terhadap kewenangan pro justicia, sebab ada impresi ruang intervensi kekuasaan eksekutif terhadap proses penegakan hukum yang ada pada domain kekuasaan peradilan atau yudikatif dan secara politis publik dapat mengkonstatir bahwa pemerintah sedang mendayagunakan potensi politik kekuasaan selain untuk mengintervensi independensi hukum tetapi juga akan menimbulkan syndrom kegaduhan dan ketakutan bagi warga negara yang tidak sejalan dengan iklim demokrasi konstitusional.

Idealnya Menkopolhukam fokus pada tugas-tugas portofolio kementerinya saja, sebagaimana diatur dalam ketentuan Pasal 22 Peraturan Presiden RI No. 43 Tahun 2015 Tentang Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan yang mana berdasarkan deskripsi fungsi dan tugasnya adalah : dalam menyikapi kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat : “Deputi Bidang Koordinasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat mempunyai tugas menyelenggarakan koordinasi dan sinkronisasi perumusan, penetapan, dan pelaksanaan serta pengendalian pelaksanaan kebijakan Kementerian/Lembaga yang terkait dengan isu di bidang keamanan dan ketertiban masyarakat, sehingga dengan demikian peran Menko adalah pada tataran kebijakan yang lebih holistik dan politis,sepanjang berkaitan dengan sinkronisasi dan koordinasi untuk urusan kementerian dibawahnya.

Bukan sebagai eksekutor kebijakan penegakan hukum, sebab kalau untuk kepentingan penindakan terhadap pihak-pihak yang dianggap mendelegitimasi penyelenggara Pemilu, maka hukum Pemilu telah cukup mengatur pelembagaan pelembagaan penyelesainya sebagaimana diatur dalam UU RI No. 7 Tahun 2017 Tentang Pemilu, dengan lembaga-lembaga terkait yaitu ada Bawaslu, Kepolisian dan Kejaksaan, sedangkan jika terkait dengan tindak pidana lainya,maka pranata hukum seperti KUHP serta berbagai perangkat hukum pidana lainya yang telah diatur dalam undang-undang khusus sangat memadai untuk menindak pelaku pelanggaran hukum jika ada.