Hadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat, Wabup Thahar Beri Apresiasi
Luwu Utara, Rakyat News – Wakil Bupati Luwu Utara, Muhammad Thahar Rum, menghadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat Sandi (Ketupat) 2019, Selasa (28/5/2019), di Halaman Kantor Kepolisian Resort Kabupaten Luwu Utara (Polres Luwu Utara)
Usai kegiatan, Wabup Thahar memberi apresiasi terhadap pelaksanaan kegiatan yang kali ini mengangkat tema “Kita Tingkatkan Sinergi Polri dengan Instansi Terkait Dalam Rangka Memberikan Rasa Aman dan Nyaman pada Perayaan Idul Fitri 1440 H.”
Thahar Rum mengatakan, melalui kegiatan Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat ini tercipta sinergi dan kolaborasi antara TNI/Polri dan Pemerintahan Daerah, sehingga pada pelaksanaanya nanti dapat berjalan sesuai dengan harapan bersama.
“Saya kira ini upaya yang baik dari Kepolisian, dibantu TNI dan Pemerintah untuk mewujudkan rasa aman dan nyaman di tengah-tengah masyarakat. Semoga ini bisa mengantisipasi segala bentuk kerawanan Kamtibmas. Mari kita dukung bersama,” ajak Thahar.
Sebelumnya, Wakapolres Luwu Utara Kompol Amir Majid, dalam sambutan seragam Kepala Kepolisian Republik Indonesia mengatakan bahwa Operasi Ketupat 2019 ini akan dilaksanakan selama 13 hari, terhitung sejak 29 Mei – 10 Juni 2019.
Ia menyebutkan, kegiatan ini untuk mengecek kesiapan personel, peralatan dan seluruh aspek operasi, termasuk sinergi dan solidaritas komponen penyelenggara. “Kegiatan ini juga untuk menumbuhkan ketenangan, memberikan rasa aman kepada masyarakat jelang Idul Fitri,” katanya.
Usai Apel, dilakukan pemusnahan barang bukti berupa miras atau ballo dan petasan oleh Wakil Bupati Thahar Rum, Wakapolres Amir Madjid, Wakil Pengadilan Negeri Masamba Oki Basuki Rahmat, Pabung TNI Mayor CBA Sengke serta Danki Brimob Muhammad Amin. (LH/HMS)
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan