Makassar, Rakyat News – Ketua TP PKK Provinsi Sulawesi Selatan Lies F. Nurdin menyerahkan langsung bantuan untuk para pengungsi di Wamena kepada Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) di Rumah Jabatan Gubernur Prov. Sulsel, Jl. Jendral Sudirman, Makassar pada Kamis (10/10).

“Hari ini kami PKK bersama Dharma Wanita Persatuan (DWP) Sulsel menyerahkan berbagai bantuan untuk masyarakat Sulsel yang ada di Wamena. Jadi kami mengumpulkan beberapa bantuan. Alhamdulillah terkumpul banyak dan kita harapkan agar bisa bermanfaat untuk masyarakat di sana,” jelas Lies.

Bantuan kemanusiaan yang diberikan merupakan bantuan gabungan dari seluruh anggota TP PKK Prov. Sulsel, DWP Sulsel, serta beberapa pengusaha.

“Selain untuk masyarakat Sulsel yang menjadi pengungsi di Wamena, kami juga memberikan bantuan untuk para pengungsi Wamena yang datang ke sini dan ditampung di rumah singgah Dinas Sosial,” ungkap Lies yang juga berprofesi sebagai dosen Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan UNHAS.

Untuk proses pendistribusian bantuan ini, pihak TP PKK Prov. Sulsel menyerahkan kepada Dinas Sosial dan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia untuk disalurkan langsung kepada para pengungsi Wamena.

“Kami tadi memberikan saran kepada Ibu Gubernur bahwa ada dua alternatif yang bisa ditempuh untuk pendistribusian. Yang pertama tentunya kita akan mengirimkan barang-barang bantuan ini langsung ke pengungsian yang ada di Wamena. Yang kedua adalah dengan kita memberikan secara bertahap kepada para pengungsi yang datang ke sini,” jelas Imran Jausi selaku Kepala BPSDM Prov. Sulsel.

Terkait jadwal pendistribusian bantuan, Imran Janusi mengatakan bahwa pihaknya masih berkomunikasi dengan Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) yang ada di Wamena.

“Terkait jadwal pendistribusiannya, kita selalu berkomunikasi dengan KKSS di Wamena karena mereka yang lebih tau kepada siapa bantuan ini akan disalurkan, tentunya harapan kita bisa disalurkan kepada warga Sulsel yang ada di sana,” imbuh Imran.