Buka Sekolah Alam, Lopo Milenial: Anak Punya Kesempatan Lebih Luas Untuk Belajar
Kupang, Rakyat News – Komunitas Lopo Milenial membuka Sekolah Alam di Kampung Nelayan, Oesapa, Kota Kupang, NTT. Minggu, 24 November 2019. Kegiatan hari pertama dimulai pukul 16.00 WITA hingga 18.00 WITA.
Koordinator komunitas Lopo Milenial, Robinson Atte yang ditemui media disela-sela kegiatan menjelaskan latar belakang lahir dan dilaksanakannya sekolah alam.
“Sekolah alam hadir melalui diskusi kecil, oleh orang muda lopo milenial, ditemukan sebuah konsep aksi dalam bentuk sekolah alam, yang dilaksanakan di Kampung Nelayan ini. Bagi lopo milenial, belajar bukan hanya dibatasi oleh dinding-dinding ruangan, belajar dapat dilakukan dimana saja. Alam dapat membantu perkembangan pengetahuan. Belajar dialam dapat membantu mengarahkan anak-anak untuk mudah memahami apa yang dipelajari melalui benda-benda konkrit yang ada dialam sekitar misalnya tumbuh-tumbuhan, hewan. Belajar dialam juga membawa mereka menyaksikan langsung setiap fenomena yang terjadi. Dapat juga dikatakan lebih dekat pada konteks. Selain itu, anak-anak diajarkan untuk mencintai lingkungan dan alam semesta, mereka juga diajak untuk menjaga alamnya dengan sebaik-baiknya, karena itu juga merupakan wujud kecintaan kepada sesama dan Sang Pencipta,” jelas Robin.
Robin melanjutkan, “Tujuan dari sekolah alam ini tidak jauh berbeda dengan pendidikan formal lainnya, yaitu membimbing anak-anak untuk meningkatkan prestasi, baik itu dibidang akademik maupun nonakademik. Hal ini juga karena pendidikan formal hari ini, masih terbelenggu dengan peraturan-peraturan yang membuat guru-guru tidak kreatif. Pembelajaran disekolah alam juga didisain lebih kreatif dan tentunya menarik agar meminimalisir berbagai kesulitan disekolah-sekolah formal.”
Kepala Sekolah Alam Lopo Milenial, Arsel A. Pau Riwu kepada wartawan menyampaikan bahwa sekolah alam dilaksanakan di Kampung Nelayan, Oesapa karena kesempatan-kesempatan anak untuk mengeksplorasi lebih jauh diluar sekolah formal lebih sedikit dibandingkan dengan misalnya beberapa anak yang memiliki kemampuan mengakses les atau privat lainnya.
Tinggalkan Balasan