MAKASSAR – Dalam waktu sebulan menjabat, Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan mendapat teguran dari Presiden Joko Widodo.

Baca Juga : 84 Ribu Desa dan Kelurahan Belum Miliki Koneksi Internet

Presiden Jokowi meminta para menteri, termasuk Zulkifli Hasan, untuk fokus bekerja. Secara khusus, Menteri Perdagangan diinstruksikan untuk menurunkan harga minyak goreng di bawah Rp 14.000/liter.

“Saya minta semua menteri fokus bekerja. Kalau Menteri Perdagangan ya urus yang paling penting seperti yang saya tugaskan kemarin bagaimana menurunkan harga minyak goreng menjadi Rp14 ribu atau di bawah Rp14 ribu,” katanya, Selasa (12/7/2022).

Zulkfili Hasan sempat viral karena mengajak warga untuk memilih anaknya, Futri Zulya Savitri, yang mencalonkan diri di DPR RI.

Ia mempromosikan anaknya saat PAN-SAR Murah, di Telukbetung Timur, Lampung, Bandar Lampung, pada Sabtu 9 Juli 2022.

Politisi PAN itu meminta warga Lampung untuk memilih anaknya sekaligus membagikan minyak goreng buatan Departemen Perdagangan ‘Minyakita’ secara gratis.

“Diterima dari mba Futri, tepuk tangan dong ibu-ibu gratis! Tapi milih Futri ya! Oke? Nah kalau milih Futri entar tiap dua bulan ada deh ginian (minyak goreng gratis),” katanya, dilansir prfmsnews.pikiran-rakyat.com.

Baca Juga : AAS jadi Rebutan 3 Partai Politik