Kadis PPKB Jeneponto Talk show Di Radio Turatea 97,3 FM, Ini Yang Di Bahas!
JENEPONTO, RAKYAT NEWS – Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (PPKB) Kabupaten Jeneponto dr. HM Iswan Sanabi tampil dalam acara talk show di Radio Turatea 97,3 FM, Kamis (17/6/2021).
Talk show di lembaga penyiaran publik lokal (LPPL) Radio Turatea 97,3 FM milik Dinas Kominfo Jeneponto ini mengangkat tema Program Bangga Kencana tahun 2021. Sementara acara talk show dipandu oleh host Ramadhani.
Suasana talk show pun berlangsung santai dan menarik karena mengangkat tema Bangga Kencana di tengah kondisi pandemi Covid-19.
dr. Iswan Sanabi menjelaskan bahwa BKKBN telah menggulirkan program baru bernama Program Bangga Kencana yang merupakan kependekan dari Program Pembangunan Keluarga, Kependuudkan dan Keluarga Berencana.
Iswan mengatakan program Bangga Kencana mempunyai tujuan untuk meningkatkan keluarga menjadi lebih produktif dalam memberdayakan ekonomi keluarga, lebih cerdas dalam pengusahaan, perawatan dan manajemen keluarga, ucapnya.
Dalam talk show ini mencuat pertanyaan seputar kasus stunting. Iswan menjelaskan bahwa Stunting adalah masalah kurang gizi kronis yang disebabkan oleh kurangnya asupan gizi dalam waktu yang cukup lama, sehingga mengakibatkan gangguan pertumbuhan pada anak yakni tinggi badan anak lebih rendah atau pendek (kerdil) dari standar usianya.
“Salah satu penyebab stunting ini adalah perkawinan secara dini. Oleh karena itu, sangat perlu diperhatikan oleh kaum remaja untuk melakukan pernikahan dengan pertimbangan secara matang dan terencana,” harap Iswan.
Sementara untuk pendataan keluarga tahun 2021, tambah Iswan pihak Dinas PPKB Jeneponto telah mencapai target yaitu 100 persen. Pendataan keluarga ini dilakukan dengan menggunakan smartphone dan formulir.
“Alhamdulillah, target pendataan keluarga tahun 2021 di Jeneponto telah mencapai 100 persen. Ini berkat kerjasama dari semua stakeholder yang ada,” pungkasnya. (*)
Tinggalkan Balasan