Mahasiswa Sipil se-Indonesia Berkompetisi di Dedikasi 2017
Makassar, Rakyat News – Himpunan Mahasiswa Sipil Fakultas Teknik Universitas Hasanuddin (HMS FT-UH) melakukan kegiatan Dedikasi 2017 yang berlangsung sejak 30 Oktober hingga 2 November 2017.
Mengangkat tema “Youth Innovation For Our Nation” dihadiri oleh beberapa delegasi mahasiswa Teknik Sipil se-Indonesia diantaranya, Universitas Hasanuddin, Institut Teknologi Bandung, Universitas Atmajaya Yogyakarta, Universitas Brawijaya Malang, Institut Teknologi Nasional Bandung, Universitas Muslim Indonesia dan Universitas Muhammadiyah Makassar.
HMS FT-UH menggelar malam ramah tamah dirangkaikan penyerahan hadiah kepada pemenang lomba yang dipusatkan di Ballroom Phinisi Hotel Grand Clarion, Jalan AP Pettarani Makassar.
Ketua Umum HMS FT-UH, Wahyu Winarno, mengucapkan rasa terima kasih kepada seluruh elemen terkait yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan ini. Harapannya semoga kegiatan ini dapat berguna bagi masyarakat dan terus berlanjut kedepannya.
Sementara itu, Sekretaris Kemahasiswan Jurusan Sipil FT-UH, Bambang Bakri mengapresiasi HMS FT-UH yang sukses menyelenggarakan Dedikasi 2017 sebagai kegiatan tahunan.
“Kegiatan ini merupakan wujud pengabdian mahasiswa teknik sipil bagi pengembangan teknologi dalam rangka mencerdaskan kehidupan masyarakat.” Pungkasnya, Kamis (2/11/2017) malam.
Beragam lomba teknik sipil yang dipertandingkan pada Dedikasi 2017 diantaranya, Lomba Karya Tulis Ilmiah (KTI), desain Seawall (dinding laut), dan lomba film dokumenter. Di dua kategori yakni lomba KTI dan desain Seawall, ITB tampil sebagai pemenang, dan di kategori film dokumenter, pemenang pertama diraih oleh Universitas Atmajaya Yogyakarta. (*)
(Kusuma Widodo/Rakyat News)
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan