Makassar, Rakyat News – Tim Nakhoda NH-Aziz mulai mengoperasikan posko induknya di Jalan Sabutung Lama, Kecamatan Ujung Tanah, Kota Makassar, Sulsel. Meski belum diresmikan, tapi posko nakhoda sudah menjadi salah satu pusat pergerakan relawan NH-Aziz di Kota Daeng.

BACA JUGA : Begini NH-Aziz di Mata Pemangku Adat Kerajaan Gowa

Tidak hanya relawan dari tim nakhoda, relawan NH-Aziz lainnya juga sering nongkrong. Posko nakoda memang ditujukan sebagai pusat konsolidasi sekaligus mensosialisasikan program NH-Aziz. Di posko tersebut, para relawan juga siap sedia menerima aspirasi masyarakat.

Ketua Tim Nakhoda NH-Aziz, Harianto, mengungkapkan sejak sebulan lalu dioperasikan, posko nakhoda memang selalu ramai. Banyak relawan maupun masyarakat yang sering nongkrong. Terlebih, mereka disiapkan layanan wifi gratis plus ngopi gratis.

“Posko nakhoda memang belum diresmikan, tapi sudah berjalan sebagaimana mestinya. Posko nakhoda dibuat untuk koordinasi pergerakan (tim pemenangan NH-Aziz) sekaligus silahturahmi. Di sini, kami berikan layanan wifi dan ngopi gratis bagi tim,” kata Harianto, Rabu, 22 November.

Layanan wifi dan ngopi gratis, Harianto menyebut juga sebenarnya banyak dinikmati oleh masyarakat. “Banyak juga masyarakat datang, biasanya sore sampai malam.”

Sejak dioperasikan, Harianto melanjutkan posko nakhoda juga sudah beberapa kali dijadikan sebagai lokasi sosialasi sejumlah elit. Teranyar, Bendahara Golkar Sulsel Rusdin Abdullah alias Rudal menggelar acara peduli balita yang isinya kebanyakan memperkenalkan program NH-Aziz.

Harianto menuturkan kunjungan dari sejumlah relawan pun hampir tiap hari diterimanya. Di antaranya yakni dari Tim Rudal dan Relawan JK NH-Aziz. Belum lama ini, pihaknya juga menerima kunjungan dari tim inti pemenangan NH-Aziz yakni Azis Halid.

“Memang masih banyak kekurangan untuk infrastruktur fisik, tapi SDM dari tim nakhoda NH-Aziz sudah siap. Kami ingin gas full untuk pergerakan demi kemenangan NH-Aziz,” pungkasnya. (***)