Kebakaran Hebat di Pasar Lima Banjarmasin : 70 Kios dan Rumah Ibadah Hangus
RAKYAT NEWS, BANJARMASIN – Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Banjarmasin, Husni Thamrin, menyebutkan bahwa kebakaran di Pasar Lima telah menghanguskan 70 kios dan rumah ibadah di Kecamatan Banjarmasin Tengah, Banjarmasin, Kalimantan Selatan (Kalsel), pada hari Sabtu (20/7/2024).
“Menghanguskan sebanyak 70 kios atau toko dan rumah ibadah,” ujarnya, Sabtu malam.
Dia menjelaskan bahwa api dengan cepat membesar karena sebagian besar kios yang terbakar terbuat dari kayu. Selain itu, beberapa toko yang terbakar menjual peralatan pertanian dan mesin diesel.
“Akses ke lokasi jalan cor semen lebar 3 meter, sementara penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan pihak berwajib,” jelas Husni.
Upaya pemadaman dilakukan dengan mengirimkan puluhan armada pemadam kebakaran. Setelah dua jam berjuang memadamkan, akhirnya api dapat dikendalikan. Seorang pedagang bernama Saiful hanya bisa pasrah melihat dagangannya hangus terbakar tanpa bisa diselamatkan.
“Tak ada yang bisa diselamatkan,” ucapnya.
Saiful menceritakan bahwa saat kebakaran terjadi, dia sedang berada di rumahnya yang tidak jauh dari Pasar Lima. Saat listrik padam tiba-tiba, sirene mobil pemadam kebakaran mulai bersahutan tidak lama kemudian.
“Saat itu saya bergegas ke pasar, ternyata apinya sudah membesar dari kios pedagang sayur,” ungkap Saiful.
Saat ini, Saiful dan pedagang lainnya hanya bisa berharap bantuan dari pemerintah dan dermawan untuk meringankan beban mereka yang terkena dampak kebakaran.
“Semoga ada bantuan secepatnya,” harap Saiful.
Tinggalkan Balasan