Depan Gunernur, Bupati Enrekang Puji Kepemimpinan IYL
Enrekang, Rakyat News – Aksi dan kepeduliaan Ichsan Yasin Limpo (IYL) terhadap kemanusiaan, kembali mendapat apresiasi. Kali ini datang dari Bupati Enrekang Muslimim Bando.
Saat memberikan sambutan di Peringatan Hari Sukarelawan PMI di Bumi Perkemahan Batu Arrang, Kecamatan Cendana (Bukan di Maroanging, seperti rilis sebelumnya), Selasa (26/12/2017), Muslimin mengaku bangga atas kepemimpinan IYL di PMI.
Sebab di kepemimpinan IYL, PMI Sulsel banyak mengalami perkembangan pesat. Mulai dari aksi kemanusiaan, maupun perhatian ke daerah.
“Di kepemimpinan Pak Ichsan Yasin Limpo mengalami perkembangan sangat besar. Diantaranya pembangunan gedung PMI, pengadaan mobil ambulance untuk PMI kabupaten/kota,” puji Muslimin yang memberi sambutan kapasitasnya sebagai Ketua PMI Enrekang.
Bukan hanya itu, kepeduliaan IYL juga dibuktikan lewat keterlibatannya sebagai anggota Tim 9 PMI pada pengesahan Undang Undang Kepalangmerahan.
Selain itu, Muslimin di depan Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo dan IYL serta sejumlah pengurus dan relawan yang hadir se kabupaten/kota di Sulsel, juga melaporkan kegiatan yang digelar selama perkemahan tiga hari terakhir.
Sekadar diketahui, Hari Sukarelawan PMI yang dipusatkan di Enrekang dihadiri Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo yang dirangkaikan kerjasama kemanusiaan dengan PMI. (*)
Tinggalkan Balasan