Gerakan Mahasiswa Dibungkam: Kasus Skorsing Alhaidi di PTUN Makassar
Dengan semakin banyaknya kejanggalan yang terungkap, kasus ini bukan hanya tentang Alhaidi, tetapi juga cerminan bagaimana kebebasan akademik di lingkungan kampus semakin terancam. Mahasiswa yang bersuara kritis kerap menghadapi tekanan administratif dan ancaman skorsing. Persidangan ini menjadi ujian besar bagi UIN Alauddin Makassar, apakah institusi pendidikan ini akan tetap bertahan sebagai ruang kebebasan akademik atau semakin jauh menuju otoritarianisme kampus.
Sidang berakhir pada pukul 16.00 WITA dengan pernyataan tegas dari Alhaidi yang meminta Majelis Hakim membatalkan SK skorsingnya dan memberikan keadilan bagi gerakan mahasiswa.
“Saya minta hakim mencabut SK skorsing dan memutus perkara ini seadil-adilnya,” pungkasnya.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan