Rakyat News

Inspirasi Untuk Semua

Gubernur Sulsel Gagas Transportasi “Seaplane” ke Menhub untuk Pulau-Pulau Terpencil

19/03/2025 21:24
Menteri Perhubungan RI, Dudy Purwaghandi (tengah) bersama dengan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman - Fatmawati Rusdi di Kantor Gubernur Sulsel, Rabu (19/3/2025). | Foto: dok istimewa.

RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, menjelaskan program “Sulsel Terkoneksi” saat menerima kunjungan Menteri Perhubungan, Dudy Purwagandhi, di Ruang Rapat Pimpinan Kantor Gubernur Sulsel pada Rabu (19/3/2025).

Ditemani oleh Wakil Gubernur Sulsel, Fatmawati Rusdi, Sekretaris Daerah Provinsi Sulsel, Jufri Rahman, serta kepala OPD lingkup Pemprov Sulsel, Andi Sudirman menjelaskan bahwa program “Sulsel Terkoneksi” bertujuan untuk memperkuat konektivitas darat, udara, dan laut guna meningkatkan aksesibilitas masyarakat di wilayah Sulawesi Selatan.

Andi Sudirman menyatakan bahwa dalam aspek darat, pihaknya telah memberikan subsidi penerbangan untuk berbagai rute strategis seperti Kendari-Bone, Bone-Makassar, dan Makassar-Kalimantan. Selain itu, terdapat juga rute Badung-Selayar, Toraja-Manado, hingga Sorowako-Makassar.

“Program ini diharapkan dapat mempermudah mobilitas masyarakat, terutama di daerah terpencil,” ucap Andi Sudirman.

Di sektor darat, Pemprov Sulsel telah memulai program Andalan Hati yang menghubungkan terminal-terminal di berbagai daerah. Dukungan dari Damri juga membantu operasional bus untuk meningkatkan pelayanan transportasi publik.

“Selain itu, terdapat program subsidi transportasi darat, seperti Trans Andalan Hati Sulsel untuk umum, Teman Bus, serta Bus Sekolah yang bertujuan untuk memperlancar pergerakan masyarakat di provinsi yang memiliki wilayah luas ini,” jelasnya.

Gubernur Sulsel juga mengungkapkan bahwa Pemprov Sulsel sedang mengembangkan layanan Sea Plane untuk menghubungkan pulau-pulau di Sulawesi Selatan.

“Layanan ini akan sangat bermanfaat bagi masyarakat kepulauan, sekaligus membuka akses menuju destinasi wisata terpencil. Rencananya, pusat pendaratan Sea Plane akan ditempatkan di kawasan Center Point of Indonesia agar lebih dekat dengan pusat kota Makassar,” ujarnya.

Andi Sudirman berharap agar Kementerian Perhubungan dapat terus berkoordinasi dengan Pemprov Sulsel dalam mendukung program ini. (*)

YouTube player

Tim Redaksi

Editor
Andi Fatur Rezky
Editor
Rakyat News
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Terkait

RAKYAT NEWS, SERANG – Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT) Yandri Susanto menghadiri Haul ke-100 Almarhum KH Muhammad
RAKYAT.NEWS, DENPASAR – Pulau Bali mengalami pemadaman listrik total selama hampir 12 jam pada Jumat (2/5/2025) mulai pukul 16.00 WITA. Insiden ini
RAKYAT.NEWS, DENPASAR – Gubernur Bali, I Wayan Koster menyampaikan apresiasi atas langkah cepat dan responsif PT PLN (Persero) dalam mengatasi
RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – Bandara Internasional Sultan Hasanuddin resmi menjadi salah satu bandara embarkasi haji tahun 2025. Sebanyak 41
RAKYAT.NEWS, JAKARTA – Jumlah investor pasar modal Indonesia terus menunjukkan pertumbuhan signifikan. Hingga Selasa (29/4/2025), jumlah Single
RAKYAT.NEWS, JAKARTA – Kementerian Keuangan melalui Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) memastikan bahwa sepeda motor dan batu bara tidak
RAKYAT.NEWS, BANDUNG – Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT), Yandri Susanto meluncurkan Musyawarah Desa Khusus
RAKYAT.NEWS, JAKARTA – Ketua Umum Logis 08, Anshar Ilo, menyampaikan dukungannya kepada Menteri BUMN Erick Thohir yang dinilai mampu

Terkini

RAKYAT NEWS, — Tahun 2025 menjadi tahun yang sangat dinantikan bagi para pecinta film Indonesia, dengan dua film besar yang siap menyapa layar
RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – Kabar duka menyelimuti Embarkasi Haji Makassar. Seorang jemaah haji asal Kabupaten Bantaeng, Sainuddin Tulo (71), wafat
RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – Astra Motor Sulsel selaku main dealer sepeda motor Honda untuk wilayah Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, Sulawesi
RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – Lembaga Amil Zakat (LAZ) Hadji Kalla kembali meluncurkan program Bantuan Sound System Gratis bagi masjid dan pesantren
RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – Universitas Hasanuddin (Unhas) mengungkap adanya dugaan sindikat kecurangan dalam pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis
RAKYAT NEWS, JENEPONTO – Pemerintah Kabupaten Jeneponto sukses menggelar Malam Apresiasi dalam rangka memperingati Hari Jadi Jeneponto ke-162
RAKYAT.NEWS, BEKASI – Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kota Bekasi, Imran Yusuf, menjabarkan beberapa tahapan pihak kejaksaan negeri untuk
RAKYAT.NEWS, JAKARTA – Dua pebalap muda Indonesia, Veda Ega Pratama dan Muhammad Kiandra Ramadhipa, resmi memulai petualangan mereka di
d733f736 4b38 4931 bda5 34540f4bfddc

Sulbar Dorong Transmigrasi Sebagai Motor Ekonomi

Rakyat News Sulbar
RAKYAT.NEWS, JAKARTA – Gubernur Sulawesi Barat, Suhardika Duka, mengatakan bahwa sekitar 50% penduduk Provinsi Sulawesi Barat adalah
Bias kognitif adalah kecenderungan untuk bertindak secara tidak rasional karena keterbatasan kemampuan kita dalam memproses informasi secara