Komentar Prabowo Usai Timnas Indonesia Kalah Telak 5-1 dari Australia
RAKYAT.NEWS, JAKARTA – Presiden Prabowo Subianto mengungkapkan kekhawatiran menyaksikan Timnas Indonesia kalah telak 1-5 dari Australia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Prabowo mengekspresikan keprihatinan ini saat rapat Kabinet Paripurna 2025 di Kantor Presiden pada Jumat (21/3).
Pada pertandingan ketujuh Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Allianz pada Kamis (20/3), Timnas Indonesia tak berdaya dan kalah 1-5 dari Australia, sebuah hasil yang membuat Prabowo merasa prihatin.
Prabowo juga memahami bahwa kekalahan tersebut bisa disebabkan oleh perubahan pelatih dari Shin Tae Yong ke Patrick Kluivert.
“Mungkin kita masih prihatin tim nasional sepak bola kita belum berhasil, tapi kita yakin pasti akan lebih baik di saat-saat akan datang,” kata Prabowo.
“Ini juga ada tim yang baru ya kan, pelatih baru, tim teknis baru. Jadi saya percaya kita akan mencapai hal yang baik,” lanjutnya.
Prabowo menganggap sepak bola memiliki peran penting bagi Indonesia. Bagi Prabowo, sepak bola mencerminkan tekad dan semangat masyarakat Indonesia.
“Sepak bola ini adalah hal sesuatu yang penting, karena rakyat kita merasakan, bahwa sepak bola itu menggambarkan tekad kita, menggambarkan semangat kita,” tegas Prabowo.
Prabowo menegaskan bahwa Indonesia tidak boleh dianggap enteng oleh negara lain.
“Indonesia tidak boleh dianggap remeh oleh bangsa manapun di dunia, termasuk terutama di hal-hal seperti di olahraga,” ungkap Prabowo.
Dengan hasil ini, Indonesia harus segera bangkit dan mempersiapkan diri untuk pertandingan selanjutnya. Timnas Indonesia dijadwalkan akan menghadapi Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (25/3) mendatang.

Tinggalkan Balasan