RAKYAT NEWS, JAKARTA – Paris Saint-Germain (PSG) sukses mengamankan kemenangan 3-1 atas Aston Villa dalam leg pertama perempatfinal Liga Champions yang digelar di Parc des Princes, Kamis (10/4/2025).

Tuan rumah sempat tertinggal lebih dulu, namun mampu bangkit dan membalikkan keadaan.

Aston Villa mengejutkan publik Paris dengan gol pembuka di menit ke-30 lewat penyelesaian Morgan Rogers, yang memanfaatkan umpan matang dari Youri Tielemans.

Namun keunggulan tersebut hanya bertahan empat menit. PSG langsung merespons melalui tendangan melengkung Desire Doue dari luar kotak penalti yang gagal diantisipasi kiper Emiliano Martinez.

Skor imbang 1-1 bertahan hingga jeda.

Memasuki babak kedua, PSG tampil lebih agresif. Hanya empat menit setelah turun minum, Khvicha Kvaratskhelia membawa timnya unggul lewat tembakan keras dari sudut sempit di sisi kiri kotak penalti, menaklukkan Martinez.

Meski sudah unggul, PSG terus menekan. Hakimi sempat mencetak gol di menit ke-71, namun dianulir karena posisi offside. Gol ketiga PSG akhirnya hadir di masa injury time.

Nuno Mendes lolos di sisi kiri, mengecoh Martinez, dan menyelesaikan peluang dengan tenang untuk mengunci skor akhir 3-1.

Hasil ini menjadi modal positif bagi skuad Luis Enrique jelang leg kedua di markas Aston Villa. PSG hanya perlu menghindari kekalahan dengan selisih dua gol atau lebih untuk melangkah ke babak semifinal.

YouTube player