PSSI Ungkap Alasan Elkan Baggott Tak Dipanggil Timnas Indonesia
RAKYAT NEWS, JAKARTA – Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga, mengungkapkan alasan di balik tidak dipanggilnya Elkan Baggott untuk memperkuat Timnas Indonesia dalam laga menghadapi China dan Jepang.
Sejak tampil melawan Filipina pada babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia tanggal 21 November 2023, Elkan belum lagi memperkuat skuad Garuda yang masih diasuh oleh Shin Tae-yong saat itu.
“Elkan Baggott ini sudah lama kita tanya, (Elkan) mengatakan bahwa dia fokus di klub, jadi ya kita serahkan semua kepada Elkan sebagai pemain,” ujar Arya dalam keterangan resmi pada Senin (19/5/2025).
Elkan sebelumnya dikabarkan berada di Bali beberapa hari terakhir, lokasi yang juga menjadi tempat pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia yang dimulai pada 25 Mei 2025.
Masa peminjamannya bersama Blackpool FC di League One (divisi ketiga Liga Inggris) musim 2024/2025 pun telah berakhir, dan ia kini kembali ke klub asalnya, Ipswich Town.
“Kami hargai dan hormati Elkan yang memang fokus di klub, walaupun mungkin lagi libur. Tapi tetap saja dia fokus ke sana katanya, jadi kami berikan keleluasaan untuk fokus di sana,” tambahnya.
Di sisi lain, Ragnar Oratmangoen juga dipastikan absen karena tengah sakit dan sedang menjalani masa pemulihan.
“Oratmangoen kemarin menyampaikan ke kami bahwa dia kena sakit, dan harus ada proses penyembuhan karena kesehatan sangat penting,” jelas Arya.
Arya menambahkan bahwa PSSI siap memberikan dukungan penuh untuk proses pemulihan Ragnar. Namun hingga kini belum diketahui jenis penyakit yang dideritanya.
Terakhir kali Ragnar bermain adalah saat membela Dender dalam laga melawan KV Mechelen di Liga Belgia pada 16 Maret 2025, yang berakhir dengan kekalahan 1-2.

Tinggalkan Balasan