Sidrap, Rakyat News – Setelah lama menjadi Target Operasi (TO) Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sulsel, akhirnya bandar narkoba asal Desa Bulo Wattang, Kecamatan Panca Rijang, Riz Ab, 34, berhasil ditangkap, Kamis, 5/9 sekira pukul 02.33 Wita.

” Operasi penangkapan dipimpin Komandan Unit Intel Kodim 1420 Sidrap, Letda Inf Ratno bersama sejumlah anggota unit intel lainnya sukses menangkap Rizal Abdullah (34), Kamis dini hari (5/9/2019) sekira pukul 02.33 Wita,” ungkap Dandim 1420 Sidrap, Letkol Inf JP Situmorang yang ditemui di ruang kerjanya.

Dikatakan, penangkapan TO BNNP Sulsel itu setelah mendapat informasi dari masyarakat terkait keberadaan pelaku yang tergolong lihai.

Sementara itu, Dan Unit Intel Kodim Sidrap, Ratno yang ditemui secara terpisah menjelaskan kronologis penangkapan pelaku narkoba itu.

Menurutnya, setelah menerima informasi dari masyarakat sekira pukul 19.15 Wita, pihaknya langsung bergerak menuju titik yang diduga sebagai lokasi beroperasinya terduga pelaku yang saat ini sudah diamankan di Makodim Sidrap bersama sejumlah barang bukti (BB) lainnya yang selanjutnya akan diserahkan ke pihak BNNP Sulsel.

Dijelaskannya, pada saat dilakukan penggerebekan, terduga pelaku berusaha melakukan perlawanan dan mengelak kepemilikan BB narkoba sebesar 30,47 gram.

“Untuk sementara, pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan pihak BNNP Sulsel yang selanjutnya akan diserahkan guna dilakukan proses pengembangan terkait dugaan adanya jaringan lainnya,” ujar Letda Ratno.

 

Penulis : Irianto Amama

Editor : Abil