Pengurus PMII Cabang Bantaeng Mendesak Polisi Usut Kasus Pelemparan Bom Molotov
Bantaeng, Rakyat News – Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kabupaten Bantaeng, mendesak polisi mengusut kasus penyerangan PMII dengan Bom Molotov di Makassar, Senin (18/11/2019).
Penyerangan dan pelemparan Bom Molotov yang dilakukan oleh sejumlah orang tak dikenal, mengakibatkan salah seorang Kader PMII Cabang Makassar harus dilarikan ke rumah sakit karena terkena anak panah, Minggu dini (13/11/2019), sekitar pukul 03.00 wita.
Hal ini disampaikan Ketua Umum PMII Bantaeng Andi Kurniawan. Ia menyampaikan bahwa PMII Bantaeng mengutuk keras aksi Penyerangan di Sekretariat PMII di Makassar tersebut.
“Kami PMII Cabang Bantaeng mengutuk keras aksi penyerangan di Sekretariat PMII Makassar, tindakan teror tidak boleh dibiarkan begitu saja, persoalan ini harus diselesaikan secepatnya”, tegas Andi Kurniawan,
Ia juga menambahkan, pihaknya mendesak pihak kepolisian untuk segera mengusut, dan menindak tegas pelaku penyerangan tersebut.
“Sekalih lagi saya selaku Ketua II PMII Cabang bantaeng menegaskan prihal kejadian ini adalah salah satu tidak kekerasan dan saya harap kepada pihak pihak kepolisian mampu mengusut tuntas kejadian ini’, Ujar Risal soefrianto.
Penulis : Sabri
Editor : Syahrul
Tinggalkan Balasan